PNBP Migas Sulit Diandalkan, Pemerintah Naikkan Dividen BUMN

Safyra Primadhita | CNN Indonesia
Kamis, 27 Okt 2016 12:24 WIB
Target PNBP Migas tahun depan dikurangi, dari Rp68,68 triliun di APBNP 2016 menjadi Rp63,7 triliun di APBN 2017
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memaparkan sumber-sumber Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) 2017, yang antara lain mengandalkan setoran lebih dari BLU dan dividen BUMN.(ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
Jakarta, CNN Indonesia -- Untuk menutup potensi penurunan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) dari sektor sumber daya alam, pemerintah menaikkan setoran dividen dari BUMN dan target pendapatan kementerian dan lembaga pengelola Badan Layanan Umum (BLU).

Dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017, target PNBP ditetapkan sebesar Rp250 triliun, naik dari target tahun ini Rp245,1 triliun di APBN Perubahan 2016.

Kenaikan PNBP tersebut tidak bisa mengandalkan pendapatan sumber daya alam (SDA), mengingat targetnya dikurangi menjadi Rp87 triliun dari Rp90,5 triliun di APBNP 2016.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Alhasil, pemerintah meminta lebih jatah atas laba atau dividen Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Apabila tahun ini target setoran dividen  BUMN ditetapkan sebesar Rp34,16 triliun, maka tahun depan naik menjadi Rp41 triliun.

Sisanya, pemerintah mengandalkan pendapatan dari pengelolaan BLU, yang targetnya dinaikan menjadi Rp84,4 triliun dari Rp84,12 triliun.

"Upaya ekstensifikasi dan intensifikasi secara nyata meningkatkan PNBP di beberapa K/L, antara lain Polri dan Kementerian Perhubungan," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati di kantornya, Kamis (27/10).

Sektor Migas Lesu

Terkait PNBP SDA, setorannya diturunkan oleh pemerintah karena mempertimbangkan  pergerakan harga-harga komoditas, terutama harga minyak dan gas (migas). Hal itu tercermin dari target PNBP Migas yang dikurangi, dari Rp68,68 triliun pada tahun ini menjadi Rp63,7 triliun.

Hasil dari produksi dan penjualan minyak bumi diprediksi hanya menyumbang PNBP sebesar Rp50,1 triliun, turun dari target tahun ini Rp51,32 triliun. Sementara untuk produksi dan penjualan gas bumi, ditaksir hanya akan berkontribusi ke kas negara sebesar Rp13,6 triliun atau turn jika dibandingkan setoran tahun ini Rp17,36 triliun.

Berikut rincian target Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) 2017 dan pembandingnnya (dalam triliun rupiah):

Jenis PNBPAPBNP 2016APBN 2017
A. Pendapatan Penerimaan Sumber Daya Alam90,587
*Pendapatan Minyak dan Gas Bumi68,6863,7
*Pendapatan Non-Minyak dan Gas Bumi    21,8323,3
B. Pendapatan Bagian Pemerintah atas Laba BUMN34,1641
C. PNBP Lainnya84,1284,4
D. Pendapatan BLU36,2737,6
Total PNBP245,1250
(ags/gen)
TOPIK TERKAIT
REKOMENDASI
UNTUKMU LIHAT SEMUA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER