Pakai Allo Bank Beli Beras Premium 5 Kg Cuma Rp50 Ribu

CNN Indonesia
Minggu, 12 Jun 2022 17:45 WIB
Bank digital Allo Bank menawarkan diskon kepada nasabah untuk membeli beras ukuran 5 kg menjadi hanya Rp50 ribu di Transmart Lampung.
Bank digital Allo Bank menawarkan diskon kepada nasabah untuk membeli beras ukuran 5 kg menjadi hanya Rp50 ribu di Transmart Lampung. (CNN Indonesia/Hesti Rika).
Jakarta, CNN Indonesia --

Bank digital Allo Bank menawarkan diskon kepada nasabah untuk membeli beras ukuran 5 kg menjadi hanya Rp50 ribu di Transmart Lampung.

Di Lampung, nasabah Allo Bank dapat membeli beras ukuran 5 kg sebesar Rp57.600. Padahal, harga normalnya lebih mahal mencapai Rp64 ribu.

Begitu juga dengan nasabah yang sedang berada di Padang. Mereka dapat membeli beras IR merah ukuran 5 kg sebesar Rp59.850. Jika bukan nasabah Allo Bank, masyarakat harus merogoh kocek hingga Rp66.500 untuk membeli bahan pangan itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Diskon ini juga berlaku untuk barang rumah tangga lain, mulai dari sabun, susu, kecap, teh, hingga bumbu masakan jika bertransaksi menggunakan Allo Bank di Transmart.

Sebagai contoh, nasabah Allo Bank bisa membeli Ultra Milk 1 liter seharga Rp14.643 di Jambi. Padahal, harga normalnya mencapai Rp16.270.

Kemudian, nasabah Allo Bank hanya perlu membayar Rp23.670 untuk membeli Rinso di Pangkal Pinang. Namun, mereka yang bukan nasabah harus mengeluarkan uang hingga Rp26.300.

Begitu juga dengan produk Bear Brand di Balikpapan dibanderol Rp9.909 untuk nasabah Allo Bank yang berbelanja di Transmart Balikpapan. Namun, non nasabah harus membayar lebih mahal, yakni Rp10.900 untuk membeli produk tersebut.

Kehadiran Allo Bank berangkat dari visi dan misi untuk menjadi bank digital terbaik melalui aplikasi dengan layanan serba ada yang memanfaatkan ekosistem bisnis CT Corp untuk memberikan nilai tambah yang sebesar-besarnya kepada masyarakat.

Allo Bank merupakan singkatan dari All in One yang bermakna One for All, All For one. Satu untuk semua, semua untuk satu.

Masyarakat semakin gemar bertransaksi menggunakan aplikasi digital saat ini. Hal ini juga yang menjadi pendorong utama pengembangan aplikasi Allo Bank.

Download Allo Bank dan upgrade ke Allo Prime di sini.

[Gambas:Video CNN]



Catatan redaksi: CNNIndonesia terafiliasi dengan CT Corp

(aud/bir)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER