Cara Daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2, Tersedia Ratusan Posisi

CNN Indonesia
Senin, 05 Des 2022 10:20 WIB
Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali membuka lowongan kerja. Simak cara daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2.
Ilustrasi. Cara daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 (Foto: ANTARA FOTO/Adwit B Pramono)
Jakarta, CNN Indonesia --

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali membuka lowongan kerja di 30 perusahaan. Apabila tertarik bergabung, Anda wajib mengetahui cara daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2.

Rekrutmen BUMN Batch 2 diumumkan melalui akun Instagram resmi Forum Human Capital Indonesia (FHCI) dan Kementerian BUMN. Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 sendiri dibuka mulai 1-7 Desember 2022 untuk lebih dari 890 posisi pekerjaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tersedia lebih dari 890 posisi sesuai dengan kebutuhan masing-masing BUMN. Talenta terbaik yang memiliki ijazah Diploma, S1 dan S2 dapat ikut mendaftar," tulis pernyataan resmi dalam unggahan bersama Instagram FHCI BUMN dan Kementerian BUMN.

Cara Daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2

Peserta ujian tulis berbasis komputer (UTBK) Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sedang melaksanakan ujian di Universitas Negeri Jakarta, Rawamangun, Jakarta, Minggu, 5 Juli 2020. UTBK tahap 1 dilaksanakan pada tanggal 5-12 Juli 2020 dengan jumlah total peserta yang tercatat mengikuti tes sebanyak 42.463 orang. CNN Indonesia/Bisma SeptalismaIlustrasi. Cara daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 (Foto: CNN Indonesia/Bisma Septalisma)

Mengutip laman Rekrutmenbersama, berikut ini cara mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2:

  1. Pelamar hanya dapat melamar melalui situs web https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id dengan mengikuti petunjuk pendaftaran. Tidak ada jalur lain yang digunakan untuk pengiriman lamaran.
  2. Pelamar wajib memiliki alamat e-mail pribadi dan nomor telepon seluler yang masih aktif untuk dapat mengikuti proses seleksi. Pelamar dilarang menggunakan alamat e-mail milik orang lain atau kantor dalam proses pendaftaran.
  3. Tidak ada layanan untuk perubahan atau koreksi seluruh data-data serta dokumen yang telah dikirim oleh pelamar.
  4. Untuk memudahkan registrasi online, persiapkan terlebih dahulu beberapa dokumen seperti foto profil, KTP, ijazah, transkrip nilai, SKCK, dan dokumen lainnnya.

Sementara itu, alur registrasi online Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 yaitu:

  1. Membaca seluruh informasi ketentuan dan persyaratan yang berada di situs pendaftaran.
  2. Menekan tombol register yang ada pada pojok kanan atas halaman depan. Kemudian, pelamar melakukan aktivasi akun yang dikirim ke e-mail.
  3. Pelamar wajib melengkapi CV dan dokumen persyaratan pada menu Daftar Riwayat Hidup.
  4. Pelamar dapat melihat lowongan yang tersedia pada menu Lowongan. Peserta hanya dapat melamar 1 posisi di BUMN.
  5. Pelamar dapat memantau proses lamaran, detail jadwal, dan pengumuman pada halaman Lamaran Saya atau e-mail.

Demikian cara daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2. Semoga bermanfaat.

(juh)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER