3 Komisaris Perusahaan Tol Jusuf Hamka Kompak Mundur

CNN Indonesia
Kamis, 05 Jun 2025 16:40 WIB
Komisaris utama dan dua komisaris independen perusahaan tol milik Jusuf Hamka, PT Citra Marga Nusaphala Persada (CMNP), kompak mengundurkan diri.
Komisaris utama dan dua komisaris independen perusahaan tol milik Jusuf Hamka, PT Citra Marga Nusaphala Persada (CMNP), kompak mengundurkan diri. (Foto: ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga)
Jakarta, CNN Indonesia --

Sebanyak tiga anggota dewan komisaris PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP), emiten jalan tol yang terafiliasi dengan pengusaha Jusuf Hamka, kompak mengundurkan diri secara bersamaan.

Pengunduran diri tersebut diumumkan perusahaan melalui surat resmi kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tertanggal 2 Juni 2025.

Ketiganya adalah Komisaris Utama Dahnu Teguh Adrianto, Komisaris Independen Dionisius Widijanto, dan Komisaris Independen Rizal Mallarangeng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Surat pengunduran diri mereka diterima perusahaan pada 22 Mei 2025, dan akan efektif setelah mendapatkan persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dijadwalkan pada 24 Juni 2025 mendatang.

"Sehubungan dengan hal ini, kegiatan usaha dan operasional Perseroan tetap berjalan sebagaimana biasanya," tulis manajemen CMNP dalam surat yang ditandatangani oleh Direktur Independen Hasyim dan Djoko Sapto Mulyo, dikutip dari keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (5/6).

Tidak dijelaskan alasan spesifik pengunduran diri para komisaris tersebut.

Berdasarkan laporan keuangan konsolidasian per 31 Maret 2025, CMNP mencatatkan laba bersih sebesar Rp273,8 miliar, tumbuh dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp262,5 miliar.

Sementara itu, pendapatan perusahaan meningkat menjadi Rp1,08 triliun dibandingkan Rp890,4 miliar pada kuartal I-2024.

Dari sisi neraca, total aset perseroan per akhir Maret 2025 mencapai Rp24,03 triliun, naik tipis dibandingkan akhir Desember 2024 sebesar Rp23,92 triliun.

Adapun CMNP merupakan pengelola dan pengembang jalan tol dengan proyek strategis seperti ruas Cawang-Tanjung Priok-Ancol Timur-Jembatan Tiga/Pluit serta Ancol Timur-Pluit Elevated.

Emiten ini berada di bawah kendali BP2S Singapore/BNP Paribas Singapore Branch Wealth Management dengan Jusuf Hamka sebagai ultimate beneficial owner.

[Gambas:Video CNN]

(del/pta)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER