Rupiah Menguat ke Rp16.568 per Dolar AS Sore Ini

CNN Indonesia
Kamis, 09 Okt 2025 16:12 WIB
Nilai tukar rupiah menguat 5 poin atau 0,03 persen ke level Rp16.568 per dolar AS pada Kamis (9/10) sore. (REUTERS/WILLY KURNIAWAN).
Jakarta, CNN Indonesia --

Nilai tukar rupiah berada di level Rp16.568 per dolar AS pada Kamis (9/10) sore. Kurs rupiah menguat 5 poin atau 0,03 persen dari perdagangan sebelumnya.

Sementara, kurs referensi Bank Indonesia (BI), Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) menempatkan rupiah di posisi Rp16.534 per dolar AS.

Mata uang di kawasan Asia kompak berada di zona hijau. Yen Jepang menguat 0,67 persen, baht Thailand menguat 0,14 persen, yuan China menguat 0,12 persen, peso Filipina menguat 0,77 persen, dan won Korea Selatan menguat 0,32 persen.

Dolar Singapura juga menguat 0,20 persen dan dolar Hong Kong terpantau stagnan pada penutupan perdagangan sore ini.

Senada, mata uang utama negara maju juga kompak berada di zona hijau. Tercatat euro Eropa menguat 0,23 persen, poundsterling Inggris menguat 0,03 persen, dan franc Swiss menguat 0,18 persen.

Dolar Australia menguat 0,12 persen, dan dolar Kanada juga menguat 0,18 persen.

Analis Mata Uang Doo Financial Futures Lukman Leong mengatakan rupiah ditutup menguat cukup tajam terhadap dolar AS, diduga oleh intervensi Bank Indonesia.

"Indeks dolar AS sendiri terpantau kembali naik cukup besar hari ini. Data penjualan ritel juga menunjukkan penurunan dibandingkan bulan lalu dan lebih rendah dari perkiraan," ujar Lukman kepada CNNIndonesia.com.

(dhf/dhf)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK