5 Trik Cantik ala Dakota Johnson '50 Shades of Grey'

Elise Dwi Ratnasari | CNN Indonesia
Jumat, 06 Okt 2017 10:49 WIB
Hampir di setiap karpet merah, Dakota Johnson selalu mencuri perhatian publik dan fotografer. Ada lima trik yang selalu ia terapkan dalam riasan wajah.
Hampir di setiap karpet merah, Dakota Johnson selalu mencuri perhatian publik dan fotografer. Ada lima trik yang selalu ia terapkan dalam riasan wajah. (Foto: REUTERS/Neil Hall)
Jakarta, CNN Indonesia -- Karpet merah ajang-ajang bergengsi seringkali jadi ajang 'cat walk' deretan selebriti dunia. Mereka berusaha tampil semenawan mungkin atau bahkan 'nyentrik' seperti Lady Gaga yang bold, Kendall Jenner dengan matte lipstick warna merah yang instens, juga Amanda Stenberg dengan bibir biru yang 'cadas'.

Namun, rupanya berjalan di karpet merah tak selalu identik dengan 'usaha keras'. Bintang film 50 Shades of Grey, Dakota Johnson membuktikannya lewat tampilan effortless tapi tetap memukau.

Jika diperhatikan dengan seksama, Johnson hampir selalu menerapkan lima trik saat berjalan di karpet merah, dari mulai pilihan busana, riasan wajah, hingga tata rambut. Berikut beberapa di antaranya yang bisa jadi inspirasi saat menghadiri gelaran serupa:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


1. Monokrom

Poni 'cetar' dan gaun mahal dari desainer ternama tak akan berarti jika dandanan tak mendukung keduanya. Johnson sepertinya paham dengan momen monokromatis, khususnya saat dirinya menggunakan lipstik yang warnanya senada dengan busana.

Ia tak kehabisan ide saat busana yang ia kenakan bukan busana dengan solid color. Johnson memadankan lipstik dan blush on serta salah satu warna dominan busananya. Tak ada kata 'mati gaya' dalam kamusnya.

2. Riasan Mata yang Lembut

Kebanyakan penata rias berkreasi dengan eye liner lewat goresan garis mencuat ke atas alias mata kucing. Trik ini memang ampuh memperlebar tampilan mata. Namun, Johnson justru mempertahankan riasan dengan eye shadow melengkung plus ada 'sayap' tipis pada ujung mata yang membuat matanya lebih cerah.
Pada kesempatan khusus, ia pun tak segan untuk mempertegas 'sayap' pada ujung matanya.

[Gambas:Instagram]

3. Poni Belah Tengah

Poni memang bagian rambut yang membingkai wajah. Di saat artis lain tampil dengan poni yang disisir rapi, Johnson justru tampil dengan poni belah tengah dan berantakan. Namun, hal ini justru jadi ciri khasnya. Ingin tampil seperti Johnson? Cukup belah rambut dan blow poni dengan sisir bulat untuk menciptakan kesan berantakan. Agar awet, semprotkan sedikit hair spray.

4. Lipstik Beri

Meski ia dikenal sering menggunakan lipstik merah dan nude, Johnson tetap saja seorang penyuka lipstik beri alias lipstik warna ungu layaknya buah beri. Tips ampuh untuk memperoleh tampilan maksimal dengan lipstik beri ialah tekan bibir 'beri' pada tisu untuk menciptakan kesan cantik dan lipstik pun awet di bibir. Tambahkan lip balm jika perlu.

5. Smokey Eye

Jika bosan bermain dengan lipstik warna 'bold', Johnson menerapkan riasan smokey eye plus lipstik warna nude. Dilansir dari Refinery29, aktris yang baru saja merayakan hari jadinya yang ke-28 tahun itu membaurkan eye liner dengan eye shadow hitam untuk rias bagian mata. Tak hanya smokey eye, ia juga kadang hanya bermain dengan eye liner hitam pekat untuk membingkai matanya. (rah)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER