Jalan Kaki atau Bersepeda, Mana yang Lebih Efektif Turunkan BB?

CNN Indonesia
Kamis, 24 Jul 2025 20:15 WIB
Jalan kaki dan bersepeda disebut dapat membantu menurunkan berat badan. Namun, jika disuruh memilih, tentu saja pilih yang lebih ampuh.
Ilustrasi. Jalan kaki dan bersepeda sama-sama olahraga kardio tapi, mana yang lebih efektif turunkan berat badan? (Getty Images/AJ_Watt)
Daftar Isi
Jakarta, CNN Indonesia --

Olahraga kardio rutin dapat membantu menurunkan berat badan. Jalan kaki dan bersepeda kini jadi jenis yang banyak diminati. Namun di antara keduanya, mana yang lebih efektif turunkan berat badan?

Jalan kaki dan bersepeda termasuk olahraga sangat ramah untuk pemula dan orang dengan kondisi kesehatan tertentu. 

Menurut Healthline, baik jalan kaki maupun bersepeda punya dampak rendah pada persendian dibanding olahraga lain seperti lari atau lompat tali. Selain itu, keduanya bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian yang menjadi pertanyaan bagi banyak orang, mana yang lebih efektif untuk turunkan berat badan? 

Berikut ini pembahasan manfaat, kelebihan, dan kekurangan kedua aktivitas tersebut, serta bagaimana keduanya bisa membantu Anda menurunkan berat badan.

Jalan kaki untuk menurunkan berat badan

Menurut pedoman dari Department of Health and Human Services Amerika Serikat, seperti dikutip dari My Fitness Pal, orang dewasa disarankan melakukan olahraga intensitas sedang seperti jalan kaki selama 150-300 menit per minggu.

Jalan kaki harus dilakukan dengan kecepatan cukup cepat agar mencapai intensitas sedang, yaitu 50-70 persen dari denyut jantung maksimal.

Nilai plus melakukan olahraga jalan kaki, yakni mudah dilakukan dan tidak perlu alat khusus. Anda hanya butuh sepatu yang nyaman untuk berjalan.

Bagi yang mengalami cedera atau masalah sendi, jalan kaki sangat ramah pada persendian. Selain itu, kegiatan ini bisa dilakukan di mana saja. Baik di lingkungan sekitar rumah, atau di ruang tertutup dengan menggunakan treadmill.

Kekurangannya, pembakaran kalori saat berjalan kaki relatif lebih rendah dibandingkan olahraga lain. Kalau mau hasil penurunan berat badan yang signifikan, durasi berjalan harus ditambah dan konsisten dilakukan.

Bersepeda untuk menurunkan berat badan

ilustrasi sepeda statisIlustrasi. Bersepeda bisa dilakukan di dalam ruangan dengan sepeda statis. (istockphoto./Morsa Images)

Sama seperti jalan kaki, olahraga ini juga fleksibel. Bersepeda bisa dilakukan di dalam ruangan dengan sepeda statis atau di luar ruangan dengan berbagai jenis medan.

Kelebihannya, selain sebagai alat olahraga, sepeda juga bisa menjadi alat transportasi sehari-hari. Bagi yang suka kegiatan outdoor, bersepeda bisa jadi aktivitas menyenangkan sambil menikmati alam.

Bersepeda termasuk olahraga low impact yang bisa membakar kalori cukup banyak. Orang dengan berat 68 kg bisa membakar lebih dari 500 kalori per jam dengan kecepatan sedang (19-22 km/jam).

Kekurangannya, Anda perlu merogoh kantong lebih dalam untuk investasi alat, seperti sepeda, helm, dan perlengkapan lain yang bisa cukup mahal.

Mana yang membakar kalori lebih banyak?

Untuk turunkan berat badan, membakar kalori adalah kunci utama. Baik jalan kaki maupun bersepeda akan membakar kalori, tetapi jumlahnya tergantung berat badan, intensitas, dan durasi aktivitas.

Seseorang dengan berat 70 kg yang bersepeda santai dengan kecepatan kurang dari 16 km/jam membakar sekitar 320 kalori per jam. Adapun berjalan kaki dengan kecepatan 5,6 km/jam membakar sekitar 298 kalori per jam.

Hal ini menunjukkan bersepeda sedikit lebih unggul dalam hal pembakaran kalori, terutama kalau dilakukan dengan intensitas lebih tinggi.

Namun studi lain dari J Sports Med Phys Fitness pada 2016 menemukan, jalan kaki dapat meningkatkan metabolisme lemak lebih baik dibandingkan bersepeda ketika intensitasnya disamakan.

Mana yang Lebih Efektif untuk Turunkan Berat Badan?

4 Bahaya Risiko Berat Badan yang Turun Secara Drastis/Foto: Pexels/Anna TarazevichIlustrasi. Pilih jalan kaki atau bersepeda tergantung preferensi dan kondisi tubuh Anda. Keduanya tetap efektif turunkan berat badan asal rutin dilakukan dan diimbangi asupan yang tepat. (Amoura Lingga Ranyana)

Jawaban atas pertanyaan ini sebenarnya bergantung pada preferensi dan kondisi masing-masing individu. Ada beberapa hal yang bisa jadi pertimbangan jika kamu bingung memilih di antara keduanya.

Kalau kamu mencari olahraga yang mudah dan murah, jalan kaki bisa jadi pilihan tepat. Namun kalau kamu ingin membakar kalori lebih banyak dalam waktu singkat dan menyukai aktivitas outdoor, bersepeda bisa lebih efektif.

Jalan tengahnya, bergantian aktivitas antara jalan kaki dan bersepeda bisa mencegah kebosanan dan membuat rutinitas olahraga lebih menyenangkan.

Apa pun aktivitas yang akan kamu lakukan, konsistensi dan durasi latihan jauh lebih penting daripada jenis olahraga yang dipilih.

(rea/els)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER