Gatal pada Kulit Tak Kunjung Sembuh, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

CNN Indonesia
Rabu, 26 Nov 2025 12:15 WIB
Ilustrasi. Jika gatal tak kunjung hilang, mungkin saja ini menjadi alarm bahwa ada sesuatu dalam tubuh Anda. Ini beberapa penyebab gatal tak kunjung sembuh. (iStockphoto/Piyapong Thongcharoen)
Jakarta, CNN Indonesia --

Semua orang pasti pernah mengalami gatal-gatal pada kulit. Rasa gatal ini bisa muncul karena berbagai hal dan normalnya akan berangsur-angsur menghilang.

Namun jika gatal tak kunjung hilang, mungkin saja ada yang salah pada tubuh Anda. Terdapat beberapa penyebab gatal-gatal tak kunjung sembuh yang harus Anda waspadai.

Gatal yang disebabkan oleh gigitan serangga atau alergi biasanya hanya terjadi beberapa saat saja dan akan berangsur-angsur sembuh. Namun, jika gatal-gatal yang dirasakan tak kunjung sembuh atau bahkan bertambah hebat, mungkin saja ada masalah pada kesehatan.


Dilansir dari laman American Academy of Dermatology Association, terdapat beberapa hal yang menjadi penyebab gatal-gatal tak kunjung sembuh. Mulai tanda telah terjadinya alergi hingga menjadi salah satu tanda-tanda adanya penyakit berat seperti ginjal, hati, hingga kanker.

Berikut penyebab gatal-gatal tak kunjung sembuh yang dapat Anda jadikan referensi.

1. Penyakit kulit

Penyakit kulit dapat menyebabkan rasa gatal hebat yang tak kunjung sembuh. Penyakit ini meliputi dermatitis atopik, cacar air, folikulitis atau psoriasis.

Selain munculnya rasa gatal hebat, tanda-tanda lain yang muncul akibat penyakit ini adalah kulit kering, kemerahan, bengkak, pecah-pecah, bahkan dapat memicu timbulnya ruam yang berisi cairan.


2. Alergi

Reaksi alergi yang terjadi pada kulit juga bisa menyebabkan gatal yang tak kunjung sembuh. Reaksi alergi ini biasanya ditandai dengan rasa gatal yang menetap dan tak kunjung hilang disertai dengan kemerahan pada kulit dan bentol-bentol.

Kulit manusia dapat mengalami alergi dari banyak benda atau zat, salah satunya adalah nikel. Nikel kerap menjadi sebab munculnya reaksi alergi pada manusia. Nikel banyak ditemukan dalam produk-produk yang disentuh setiap hari, sebut saja ponsel, kacamata, perhiasan, atau bahkan ritsleting.

Selain itu, beberapa jenis tanaman juga diketahui dapat menyebabkan rasa gatal jika tak sengaja menyentuhnya, sebut saja tanaman poison ivy, jelatang, stinging nettle, ragweed, leadwort, dan sebagainya.


3. Kerusakan pada organ dalam

Rasa gatal yang tak kunjung sembuh dapat menjadi alarm penyakit di dalam tubuh, terutama pada organ dalam. Rasa gatal yang tak kunjung usai meski sudah memberikan obat anti gatal patut dicurigai ini adalah sinyal dari penyakit dalam seperti liver atau hati.

Selain itu, gatal juga bisa menjadi salah satu tanda dari penyakit ginjal yang sudah akut. Rasa gatal akan semakin menjadi pada orang yang tengah menjalani prosedur dialisis. Pada kasus ini, gatal biasanya menyebar luas di lengan, punggung, dan kaki.

Selain liver dan ginjal, penyakit yang mungkin timbul karena gatal yang tak kunjung usai antara lain penyakit limfoma, diabetes, bahkan Human Immunodeficiency Virus atau HIV.


4. Kanker kulit

Dari sekian banyak tanda-tanda kanker kulit, gatal yang tak kunjung reda menjadi salah satunya. Gatal-gatal ini biasanya terjadi pada area kulit yang terinfeksi.

Biasanya hal ini ditandai dengan munculnya bintik-bintik atau terjadinya perubahan warna kulit yang nampak berbeda dengan kulit yang berada di sekelilingnya.

Jika mendapati kondisi gatal yang tak kunjung hilang, ada baiknya jika segera mengunjungi fasilitas kesehatan setempat untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.


5. Stres dan gangguan mental

Sebagian orang yang mengalami stres hingga gangguan kecemasan atau gangguan mental seperti OCD, depresi, skizofrenia, bipolar juga dapat merasakan gatal terus-menerus. Dikutip dari laman Verywellhealth, gatal ini disebut dengan gatal psikogenik.

Gatal psikogenik adalah gangguan kulit yang seringkali dipicu atau diperburuk oleh faktor psikologis, alih-alih disebabkan oleh faktor fisik atau dermatologis (yang berkaitan dengan kulit).

Terdapat tiga kategori umum gatal psikogenik, yakni kondisi kulit primer yang disertai rasa gatal seperti eksim atau urtikaria (biduran); perburukan keparahan kondisi kulit (psoriasis atau eksim), dan gangguan kejiwaan yang menyebabkan rasa gatal.

Itulah beberapa penyebab gatal pada kulit yang tidak kunjung sembuh. Gatal yang dirasa muncul terus-menerus dan tak kunjung sembuh, perlu diatasi dan mendapat penanganan yang tepat.

(ahd/fef)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK