5 Makna Mimpi Ketemu Mantan, Tidak Melulu Soal Balikan
Selain mimpi dikejar setan, mungkin mimpi ketemu mantan juga termasuk deret mimpi menyeramkan. Bagaimana tidak? Di saat upaya luar biasa untuk 'move on', wajahnya malah menghiasi malam. Menurut ahli, ada beberapa alasan di balik kehadiran mantan di mimpi.
Mimpi biasanya hanya dianggap bunga tidur. Tak ada yang serius. Namun ketika berkaitan dengan mantan, kamu jadi cenderung 'overthinking'.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut analis mimpi Lauri Loewenberg, mimpi ketemu mantan termasuk mimpi yang lumrah. Kamu tak perlu merasa bersalah atau merasa diri aneh.
"Baik itu mantan kita yang paling baru atau cinta pertama kita dari bertahun-tahun yang lalu, kita semua bermimpi tentang mantan kita dari waktu ke waktu," kata Loewenberg mengutip dari Every Girl.
Makna mimpi ketemu mantan
Mantan bisa muncul dalam mimpi. Kamu tak perlu buru-buru mereka-reka atau bahkan mengontak kembali si mantan. Loewenberg memberikan beberapa alasan mantan muncul dalam mimpi.
1. Masih cinta
Mimpi bertemu mantan biasanya berkaitan dengan putus cinta dengan seseorang yang sangat dicintai. Pengalaman putus itu jadi pengalaman menyakitkan dan kerap meninggalkan tanya 'Apa salahku?', 'Apa aku tidak cukup baik?', 'Apa aku bisa kembali dengannya?'.
Skenario mimpinya bisa jadi kamu kembali dengan mantan, merangsek masuk ke rumah mantan, atau di mimpi itu kamu bertemu dengannya lalu meminta maaf.
2. Ketidakpuasan dalam hubungan
Kamu bermimpi bertemu mantan kemungkinan karena ketidakpuasan dalam hubungan saat itu. Hal ini terutama jika sudah bertahun-tahun bersama atau dia adalah cinta pertama.
Loewenberg berkata mimpi bisa muncul karena alam bawah sadar mulai merindukan 'bumbu' cinta pertama.
Mimpi yang muncul bisa jadi kamu kembali dengannya, mencari mantan, kamu melihat dia di luar dan mencoba menarik perhatian si dia. Kemudian bisa juga kamu mencoba menyelamatkan dia dari bahaya atau kematian.
3. Tidak puas dengan hubungan saat ini
Makna mimpi ketemu mantan kadang bukan soal si mantan tapi sebenarnya cerminan kondisi hubungan saat ini. Kamu bisa jadi tidak puas dengan hubungan saat ini.
"Kamu menginginkan siapa dirimu atau seperti apa hidupmu ketika kamu bersama mereka," kata Loewenberg.
4. Kebencian yang belum terselesaikan
Kalau sempat ada dalam hubungan penuh kekerasan atau pengkhianatan maka hal itu meninggalkan jejak hingga memicu mimpi.
"Jika sudah bertahun-tahun sejak kalian bersama, mimpi-mimpi ini mungkin menunjukkan [bahwa] beberapa situasi atau orang saat ini menyebabkan kamu merasa menjadi korban lagi," jelas Loewenberg.
Mimpi ketemu mantan mengambil inspirasi dari masa lalu sebagai peringatan agar tidak jatuh ke dalam situasi serupa.
5. Butuh closure
Ilustrasi. Makna mimpi ketemu mantan salah satunya akibat perpisahan yang tiba-tiba tanpa ada penjelasan. (pexels.com/Alena Darmel) |
Melansir dari Sleep Foundation, hubungan yang berakhir tiba-tiba atau mantan enggan membahas kenapa hubungan berakhir maka mungkin ada kebutuhan untuk closure atau penutupan.
Makna mimpi ketemu mantan kemungkinan memberi kesempatan kamu untuk menyampaikan hal-hal yang belum diutarakan dulu. Mungkin juga kamu ingin mendengarkan sesuatu yang ingin kamu dengar darinya.
(els)[Gambas:Video CNN]


Ilustrasi. Makna mimpi ketemu mantan salah satunya akibat perpisahan yang tiba-tiba tanpa ada penjelasan. (pexels.com/Alena Darmel)