5 Manfaat Rebusan Air Daun Pandan, Aroma yang Bikin Badan Sehat

CNN Indonesia
Selasa, 27 Jan 2026 08:15 WIB
Rebusan air daun pandan menyimpan banyak manfaat kesehatan, dari tekanan darah hingga kualitas tidur.
Ilustrasi. Air rebusan daun pandan punya manfaat kesehatan yang luar biasa. (Istockphoto/CHALERMCHAI THAISAMRONG)
Daftar Isi
Jakarta, CNN Indonesia --

Manfaat rebusan air daun pandan kerap luput dari perhatian. Selama ini, pandan lebih dikenal sebagai pewangi alami masakan yang memberi aroma khas pada nasi, kue, hingga minuman tradisional.

Padahal, di balik wanginya, daun pandan menyimpan potensi kesehatan yang tak kalah menarik.

Pandan atau Pandanus amaryllifolius memang lazim dimanfaatkan sebagai penambah cita rasa makanan. Potongan daunnya juga sering dijadikan campuran bunga tabur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, penggunaan daun pandan sebagai pengobatan tradisional telah lama dikenal di berbagai daerah.

Seperti dilansir dari Antara, daun pandan mengandung beragam vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi tubuh. Kandungan tersebut antara lain vitamin A, vitamin B1, vitamin C, kalsium, fosfor, serta zat besi.

Tak hanya itu, daun pandan juga mengandung senyawa fitonutrien seperti flavonoid dan alkaloid. Kedua senyawa ini dikenal memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh.

Manfaat rebusan daun pandan

Lebih dari sekadar wangi, rebusan daun pandan memiliki sejumlah manfaat kesehatan berikut ini:

1. Membantu menurunkan tekanan darah

Rebusan daun pandan dipercaya dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Tekanan darah tinggi sendiri merupakan salah satu faktor risiko utama penyakit kardiovaskular, termasuk penyakit jantung dan stroke.

2. Mengontrol kadar gula darah

Konsumsi rutin rebusan daun pandan juga dikaitkan dengan kontrol kadar gula darah. Sebuah penelitian yang melibatkan 30 orang dewasa membandingkan konsumsi teh daun pandan dengan air panas biasa.

Para peserta menjalani tes toleransi glukosa oral standar. Hasilnya, kelompok yang mengonsumsi teh daun pandan menunjukkan pemulihan kadar gula darah yang lebih baik dibandingkan mereka yang hanya minum air panas.

3. Meredakan nyeri sendi

Rebusan daun pandan untuk apa? Salah satunya membantu meredakan nyeri sendi atau arthritis. Kondisi ini ditandai dengan rasa nyeri dan kaku pada sendi yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Sifat antiinflamasi pada daun pandan diyakini mampu membantu mengurangi peradangan. Selain diminum, daun pandan juga bisa digunakan secara topikal dengan cara dihaluskan lalu dicampur minyak kelapa dan dioleskan pada area yang nyeri.

4. Meredakan stres dan insomnia

Daun pandan juga dikenal sebagai salah satu tanaman herbal untuk membantu mengatasi insomnia. Aroma khasnya memberikan efek menenangkan yang dapat membantu meredakan stres dan kecemasan.

Mengonsumsi rebusan daun pandan sebelum tidur dipercaya dapat meningkatkan kualitas tidur sehingga tubuh terasa lebih segar saat bangun.

5. Meningkatkan nafsu makan

Bagi yang mengalami penurunan nafsu makan, terutama setelah sakit, daun pandan bisa menjadi solusi alami. Air rebusan daun pandan dipercaya membantu merangsang nafsu makan sehingga proses pemulihan tubuh berjalan lebih optimal.

Manfaat rebusan air daun pandan terutama untuk kesehatan memang beragam. Meski demikian, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter, terutama jika sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu atau memiliki kondisi kesehatan khusus.

(tis/tis)


[Gambas:Video CNN]