'Planet of the Apes' Tawarkan Pengalaman 'Virtual Reality'

Rahman Indra | CNN Indonesia
Kamis, 05 Jan 2017 16:57 WIB
Perilisan Virtual Reality oleh Fox Lab memungkinkan penggunanya merasakan berada di dunia kera yang bertarung melawan manusia seperti dalam film.
Perilisan Virtual Reality oleh Fox Lab memungkinkan penggunanya merasakan berada di dunia kera yang bertarung melawan manusia seperti dalam film. (Foto: Twentieth Century Fox Film Corporation)
Jakarta, CNN Indonesia -- Studio film 20th Century Fox merillis Virtual Reality (VR) dari film Planet of the Apes, yang akan menawarkan pengalaman bagi penggunanya untuk berada di dunia kera dan bertarung melawan manusia seperti di film.

Fox Innovation Lab memamerkan cuplikan dari VR tersebut pertama kali pada gelaran dengan media di CES di Las Vegas, pada Rabu (4/1) malam, seperti dilansir Variety.
Dalam preview tersebut, yang hanya terdiri dari satu adegan dari keseluruhan pengalaman VR, para pengguna menghadapi seekor kera, termasuk adu dada dengannya.

Demo dari VR diatur dengan memanfaatkan headset Oculus Rift. Fox belum merinci lebih jauh mengenai judul dari VR ini, akan tetapi diperkirakan akan tersedia dalam headset VR lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Durasi dari VR tersebut juga diyakini akan lebih lama dari demo yang ditunjukkan dalam pameran.

Para petinggi Fox Innovation Lab berulang kali menyampaikan bahwa ketersediaan VR ini bukan-lah sekadar alat promosi film, tapi lebih dari itu juga sebagai upaya mengembangkan cerita dari film ini.

Pengalaman VR Planet of the Apes tidak akan dibuat berdasarkan cerita dari film yang akan dirilis mendatang, yakni War of the Planet of the Apes yang dijadwalkan rilis pada Juli 2017.

Namun, ada kemungkinan Fox akan merilis pengalaman VR ini berjudul sama dengan film seiring dengan promosi film saat tayang di bioskop.

Pengalaman VR dari film ini diproduksi Imaginati Studios, yang turut didanai oleh aktor yang bermain di Rise of the Planet of the Apes, Andy Serkin.

Awal pekan ini, Fox Innovation Lab juga mengumumkan bahwa mereka juga akan merilis pengalaman VR dari film terbaru mereka Alien: Covenant tahun ini.

Dalam pertemuan dengan media di Las Vegas, Rabu, Lab juga menujukkan konsep Augmented-Reality (AR) berdasarkan film dengan memanfaatkan kacamata AR dari ODG.

[Gambas:Youtube] (rah)
TOPIK TERKAIT
REKOMENDASI
UNTUKMU LIHAT SEMUA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER