Junho '2PM' Main Film Romantis dengan Won Jin Ah

CNN Indonesia
Senin, 21 Agu 2017 12:35 WIB
Junho menjadi pemeran utama pria dalam drama romantis Just in Love. Bersama Won Jin Ah ia akan jadi sosok yang sama-sama mengejar mimpi.
Lee Jun Ho akan menjadi pemeran utama di drama Korea berjudul Just in Love. (Screenshot via instagram.com (@le2jh))
Jakarta, CNN Indonesia -- Personel boyband 2PM, Lee Jun Ho semakin memantapkan kariernya di panggung seni peran. Pria yang akrab disapa Junho itu akan kembali bermain dalam sebuah drama.

Ia bahkan kali ini menjadi bintang utama.

Diberitakan Sedaily via Naver, Junho menjadi pemeran utama pria dalam drama romantis Just in Love. Dalam drama yang tayang di JTBC ini, Junho akan beradu akting dengan Won Jin Ah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Just in Love merupakan drama yang berkutat di kehidupan dua anak muda yang mengejar mimpi, namun terluka. Just in Love membawa pesan bahwa luka itu bisa disembuhkan dengan cinta.

Nantinya, Junho akan berperan sebagai Lee Kang Doo yang bermimpi menjadi pemain bola. Cita-cita Junho diadang cedera kaki yang membuatnya harus dirawat selama tiga tahun.

Belum lagi, sang ayah baru saja meninggal dunia.


Sementara itu, Won Jin Ah akan berperan sebagai Ha Moon Soo. Dia kehilangan saudaranya karena sebuah insiden. Ia berusaha menyembunyikan kesedihannya dan berusaha tetap terlihat kuat. Ketika bertemu dengan Lee Kang Doo, pelahan-lahan emosi Ha Moon Soo mulai lepas.

Junho yang mengaku sangat tertarik dengan Just in Love, meyakinkan bahwa dirinya akan mengerahkan segala kemampuannya.

"Saya sangat terkesan dengan naskah yang diberikan. Saya pikir saya bisa memberikan warna baru. Saya akan memberikan yang terbaik karena saya merupakan pemeran utama," kata Junho.


Just in Love bakal segera memulai masa produksi dan dijadwalkan tayang akhir tahun ini.

Sebelum bermain di Just in Love, Junho mengambil peran di Good Manager. Dalam drama KBS2 itu, Junho berperan sebagai pemeran utama pria ke-dua setelah Namgoong Min.

Pada 2016, Junho juga bermain dalam drama Memory sebagai pemeran pendukung. Di 2015, Junho juga mencicipi layar lebar dengan bermain dalam Memories of The Sword dan Twenty.
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER