Penyanyi Raisa bercerita bahwa ia menangis saat menciptakan single Jangan Cepat Berlalu karena mewakili perasaannya sebagai seorang ibu. Tak hanya Raisa, tim lainnyajuga menangis saat proses rekaman single tersebut.
"Jangan Cepat Berlalu itu sangat (personal). KIta sebagai ibu bisa relate ya," ujar Raisa dalam konferensi pers album terbarunya, It's Personal, Kamis (17/3).
"Itu kita pas nulis lagunya sampai rekamannya, kita semua kayak [nangis]. Aku sih udah pasti ya di boot rekaman nangis. Tetapi, produser-produsernya juga kayak, 'Duh kok gini ya'," sambungnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Single Jangan Cepat Berlalu juga menjadi spesial karena menghadirkan suara sang putri, Zalina. Dikutip dari akun YouTube Raisa, suara Zalina mengisi di bagian intro dan outro single tersebut.
Jangan Cepat Berlalu merupakan bagian dari album terbaru Raisa yang berjudul It's Personal. Sesuai dengan judulnya, album keempat Raisa ini berisi pengalaman hidupnya.
Raisa mengaku saat ini merasa lebih nyaman untuk menceritakan kehidupan pribadinya lewat karya dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
"Aku lebih terbuka sekarang karena aku merasa sudah secure dan enggak terlalu banyak yang harus ditutupi," ujar Raisa.
"Aku memang agak private. Cuma, aku merasa kalau ditanya sekarang tentang lagu apa saja, aku pasti percaya diri karena nggak [ditanya], 'Oh ini lagi dekat sama si ini, si itu'. Kalau dulu kan masih banyak insecure tentang itu," lanjutnya.
Selain Jangan Cepat Berlalu, album It's Personal berisi 10 lagu lainnya, yaitu Cinta Sederhana, Teman Biasa, Someday, Kutukan, Ragu, Long Nights, Slow Mornings, Tentang Dirimu, You Better Believe Me, Berdamai, dan Love & Let Go.
Penyayi berusia 31 tahun itu menyebut lagu-lagu dalam album terbarunya terinspirasi dari menemukan makna cinta sejati.
It's Personal merupakan album pertama Raisa setelah menjadi ibu. Raisa mengaku tak kesulitan membagi waktu antara bekerja dengan mengurus rumah tangga. Sang suami, Hamish Daud, bahkan disebut Raisa sebagai 'tempat latihan' dalam membahas lagu-lagunya.
"Kita (Raisa dan Hamish) kan beda dunia banget. Jadi, aku bisa dengan panjang dan lebarnya ceritain ke dia. Benar-benar mengupas, 'Lagu ini tentang ini, tentang itu, bayangin kalau kamu kayak gini'," ujar solois bernama asli Raisa Andriana.
"Dia jadi tempat latihan aku untuk membahas lagu," tutur Raisa.