Screenplay Films telah melepas trailer pertama film Sri Asih pada hari ini, Selasa (6/9). Trailer ini mengungkap lawan-lawan yang akan dihadapi Sri Asih dalam filmnya.
Trailer dibuka dengan Alana (Pevita Pearce) yang sedang latihan tinju bersama teman-temannya. Kemudian, ibu angkatnya (Jenny Chang) berpesan agar Alana harus melatih untuk mengontrol amarahnya.
"Jika kamu membiarkan kemarahan menguasai diri kamu, maka suatu hari dia akan menghancurkan diri kamu," kata ibu angkat Alana.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Prayogo (Surya Saputra) mengungkapkan rencananya kepada rekan-rekannya terkait masalah populasi manusia yang membludak.
Alana kemudian bertemu dengan Jatmiko (Reza Rahadian). Ia bertanya-tanya kepada Jatmiko tidak berpihak kepada Prayogo.
"Tidak semua orang bisa dibeli dengan uang, nona," jawab Jatmiko.
Kekuatan Alana muncul ketika ia menyaksikan rumah sakit tempat ibunya dirawat terbakar. Ia pun tidak sadar memiliki kekuatan tersebut setelah mengalahkan lawan-lawannya di rumah sakit itu.
Pimpinan Jaga Bumi yang diperankan oleh Christine Hakim bercerita kepada Alana tentang kelompoknya.
Ia juga mengungkapkan kepada Alana mengenai identitas perempuan itu.
"Apa hubungannya ini semua dengan saya?" tanya Alana.
"Kamu adalah titisan Dewi Asih selanjutnya," jawab Pimpinan Jaga Bumi.
Alana kemudian bertransformasi menjadi Sri Asih. Ia telah mengenakan kostum lengkap Sri Asih yang didominasi warna hitam dengan detail berwarna emas dan merah.
"Ada yang membangkitkan panglima-panglima dewi api. Dialah roh setan itu, roh jahat yang penuh dengan kebencian," kata Pimpinan Jaga Bumi.
Trailer ditutup dengan penampilan Pevita Pearce sebagai Sri Asih yang menyindir musuhnya dengan kemunculannya.
"Enggak usah kaget gitu dong lihat saya. Biasa saja," kata Sri Asih.
Sri Asih merupakan tokoh fiksi karya Bapak Komik Indonesia, RA Kosasih. Sri Asih menjadi tokoh yang kedua setelah Gundala yang diangkat ke layar lebar
Untuk sutradara, produser beserta tim mendapuk Upi, yang sebelumnya dikenal sebagai sutradara film Radit dan Jani, My Stupid Boss, dan Realita Cinta dan Rock n Roll.
Produser kreatif Jagat Sinema Bumilangit, Joko Anwar, berkata pemilihan Upi sebagai sutradara dirasa tepat karena sutradara perempuan itu akan menggarap film tentang jagoan perempuan.
"Kita membutuhkan cerita yang otentik. Seberapa otentiknya laki laki bisa bikin film tentang perempuan ya seharusnya bisa juga. Tapi ketika ada seorang perempuan yang memang jago bikinnya kenapa enggak," kata Joko pada CNNIndonesia.com.
Sri Asih akan tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 6 Oktober 2022.