Super Junior KRY Joget ala Jamet di Road to Allo Bank Festival

CNN Indonesia
Sabtu, 20 Mei 2023 21:10 WIB
Semua member Super Junior K.R.Y joget ala jamet di Road to Allo Bank Festival 2023 di Trans Studio Cibubur, Sabtu (20/5).
Semua member Super Junior K.R.Y joget ala jamet di Road to Allo Bank Festival 2023 di Trans Studio Cibubur, Sabtu (20/5). (Label SJ via Twitter @SJofficial)
Jakarta, CNN Indonesia --

Super Junior K.R.Y mengejutkan penggemar di Indonesia ketika menghadiri Road to Allo Bank Festival 2023 pada Sabtu (20/5) malam. Kyuhyun, Ryeowook, dan Yesung melakukan dance challenge yang viral di media sosial Indonesia.

Semua hal itu terjadi usai mereka menyanyikan lagu Home dan I Can't dan bermain gim di atas panggung. Masing-masing dari mereka mengambil undian untuk bermain gim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yesung menjadi yang pertama dan mendapatkan dance challenge Asmalibrasi remix dance. Yesung langsung latihan di atas panggung ketika melihat contoh tarian tersebut. Ia kemudian menari dengan bersemangat.

Fan pun langsung terbahak-bahak ketika melihat tarian Yesung. Namun, Yesung bukan satu-satunya yang menari. Kyuhyun dan Ryeowook pun ikut dance challenge dengan musik yang berbeda-beda.

Kyuhyun menarikan remix dari lagu Sial dari Mahalini. Ia pun hanya melihat satu kali contoh dan langsung menirukannya di atas panggung.

[Gambas:Video CNN]



Indra Herlambang dan Astrid Tiar sebagai pemandu acara memuji kedua member Super Junior tersebut karena bisa dengan cepat mencontoh dance challenge yang ditampilkan.

"(Tentu saja) Kami member Super Junior," jawab Kyuhyun terhadap pujian tersebut.

Gim semakin panas ketika Ryeowook juga harus dance challenge Joget ala Jamet. Namun, kini ia tak menari sendiri. Yesung dan Kyuhyun yang awalnya duduk ikut berjoget ala Jamet di belakang Ryeowook.

Fan yang akrab disapa ELF itu otomatis langsung berteriak dan tertawa melihat tingkah sang idola. Yesung pun menari dengan bersemangat dan ekspresi wajah yang mengundang gelak tawa.

Tak berhenti di situ, Super Junior K.R.Y pun semakin melokal usai berjoget.

"Chuaaks!" kata Kyuhyun saat ditanya perasaan usai dance challenge.

Super Junior K.R.Y menjadi salah satu bintang yang meramaikan Road to Allo Bank Festival 2023, acara pre-event yang diadakan untuk menyambut festival terbesar di Indonesia.

Selain boy group Korea tersebut, ada pula Raisa, JKT 48, GAC, Ayu Ting Ting, dan Cakra Khan yang meramaikan acara.

Super Junior KRY merupakan sub-unit pertama Super Junior berisi tiga vokalis utama boy group tersebut, yakni Kyuhyun, Ryeowook dan Yesung.



Mereka debut pada 2006 lewat lagu The One I Love dan The Night Chicago Died yang jadi Ost. Hyena. Sejak saat itu, mereka sering merilis lagu tema drama Korea, seperti Snow Flower, Billie Jean, Look at Me, To the Beautiful You, dan Ms Panda and Mr Hedgehog.

Kehadiran Super Junior-K.R.Y ke Road to Allo Festival 2023 memperpanjang daftar kehadiran boy group tersebut ke Indonesia selama ini.

Super Junior secara keseluruhan sudah beberapa kali menggelar Super Show di Indonesia. Tak hanya itu, Super Junior juga pernah menjadi bintang tamu acara Trans TV.

Hal itu di luar kunjungan member untuk acara solo masing-masing di Indonesia, seperti fan meeting Siwon, atau Kyuhyun dan Super Junior D&E; (Donghae dan Eunhyuk) yang hadir dalam acara musik dan akan kembali untuk konser sebagai sub-unit.

(chri)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER