Fan Tak Sabar Saksikan Reality Club di CXO Media Live on Stage
Pengunjung CXO Media Live on Stage di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta, Sabtu (15/7) tampak antusias untuk menyaksikan penampilan musisi lokal Reality Club, Sore hingga grup hiphop asal Korea Selatan Epik High.
Pantauan CNNIndonesia.com di lokasi, antusiasme itu salah satunya terlihat dengan antrean di pintu masuk area konser yang mengular.
Salah satu pengunjung yang turut dalam barisan antrean masuk, Jeremy (18) mengaku tak keberatan harus menunggu karena ia tak sabar menunggu band favoritnya, Realty Club.
"Nonton Reality Club sih, kebetulan ada konser ini jadi pengin nonton," kata Jeremy.
Ia berharap Realty Club membawakan lagu Alexandra untuk merasakan sensasi langsung menyanyikan lagu yang sedang populer itu.
"Alexandra dong yang pasti," tutur Jeremy.
CXO Media Live on Stage pekan kedua ini akan dibuka dengan penampilan Reality Club pada pukul 17.00 WIB. Setelah itu giliran Sore akan menjadi band yang tampil pada pukul 19.00 WIB.
Konser ini akan ditutup dengan penampilan dari Epik High bertajuk Intimate Concert pada pukul 20.00 WIB.
Epik High merupakan grup hip-hop asal Korea yang beranggotakan tiga orang yakni Tablo, Mithra Jin serta DJ Tukutz. Grup Hiphop asal Korea Selatan dengan debut pada 2001 dengan merilis Map of the Human Soul.
Mereka mulai meraih ketenaran ketika berada di bawah agensi Woollim Entertainment pada 2003 dan merilis album kedua, High Society, pada 2004.
Pada pekan pertama 9 Juli 2023, CXO Media Live on Stage menampilkan Taeyong NCT yang sukses membuat penggemarnya heboh. Selain Taeyong NCT, ada pula Vierratale dan Raissa Anggiani.
CEO Trans Digital Lifestyle Group Putri Tanjung memastikan panggung CXO Media Live on Stage menjadi wadah bagi para musisi dan penonton untuk saling berinteraksi.
Lihat Juga : |
Melalui durasi penampilan yang cukup panjang, para pengunjung Media Live on Stage akan berkesempatan untuk membangun relasi yang intim dengan para idolanya di atas panggung.
"Intinya kami bakal memberikan musisi waktu yang cukup; bukan hanya untuk bernyanyi tapi juga untuk melibatkan audiens yang datang," kata Putri.
(mab/sur)