Jay Chou Hadirkan Jackie Chan sebagai Kejutan Konser di China

CNN Indonesia
Rabu, 13 Sep 2023 03:45 WIB
Jackie Chan menjadi tamu kejutan yang dihadirkan Jay Chou saat konser di Tianjin, China pada akhir pekan lalu (9/9).
Jackie Chan menjadi tamu kejutan yang dihadirkan Jay Chou saat konser di Tianjin, China pada akhir pekan lalu (9/9). (AFP via Getty Images/Jade Gao)
Jakarta, CNN Indonesia --

Jay Chou mengejutkan penggemar ketika konser di Tianjin pada akhir pekan lalu, Sabtu (9/9). Ia menghadirkan Jackie Chan sebagai tamu spesial dalam konser empat hari di China yang jadi bagian Carnival World Tour.

Tampilan kejutan itu bermula ketika Jay Chou menampilkan salah satu hitnya, Faraway. Jacike Chan kemudian hadir di ke atas panggung dan tampil bersama dengan sang musisi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

The Strait Times pada Senin (11/9) memberitakan sekitar 40.000 penggemar di Tianjin Olympic Centre Stadium berteriak dan bersorak melihat kejutan aktor legendaris tersebut.

Chou dan Chan berpelukan di atas panggung setelah membawakan lagu tersebut. Chan mengatakan dia terkejut dengan sorakan kencang para penggemar.

"Apakah kamu ingin merasakannya lagi?" Chou bertanya, sebelum memberi tahu penonton, "Ayo nunchucks."

[Gambas:Video CNN]



Para penonton serempak merespons "Heng heng ha xi" yang merupakan bagian chorus Nunchucks, lagu rilisan 2001 Jay Chou.

Jackie Chan kemudian menjawab, "Saya akan menampilkan Drunken Master lain kali. Heng heng ha xi," mengacu pada lagu tema film kungfu, Drunken Master II (1994).

Kemudian, Jay Chou menanyakan keinginan Jackie Chan membawakan lagu lain. Aktor laga itu memilih lagu balada Chou rilisan 2006, Listen To Mum, untuk duet mereka berikutnya.

Jackie Chan mengaku tak bisa mengimbangi lagu-lagu si musisi yang bertempo cepat seperti Nunchucks. Ia juga berterima kasih pada Chou karena mengaransemen Thank You My Love (2018), lagu yang menyentuh anggota keluarganya.

"Lagu ini juga dapat digunakan untuk berterima kasih pada semua penggemar dan teman atas dukungan mereka selama ini," timpal Jay Chou.

Dalam kesempatan itu, Jackie Chan menyampaikan terima kasih kepada semua orang yang setia mendukung Jay Chou dan juga dirinya.

Baru-baru ini, Jackie Chan membintangi film Ride On (2023) dan Hidden Strike (2023). Masih dalam tahun yang sama, ia juga mengisi suara karakter Master Splinter dalam film animasi Teenage Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem.



Jackie Chan bukan satu-satunya tamu spesial dalam konser Jay Chou. Musisi dan aktor asal Taiwan itu juga mengundang tamu istimewa lain dalam konser sebelumnya, seperti Will Liu pada hari pertama konsernya di Tianjin.

Setelah Tianjin, Jay Chou akan tampil di kota Taiyuan, provinsi Shanxi pada 21 hingga 24 September.

[Gambas:Youtube]



(aca/chri)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER