
Seorang seniman Palestina membuat sebuah karya instalasi bayi Yesus di dalam inkubator untuk menyambut Natal di tengah agresi Israel.
Seniman Rana Bishara ingin menyampaikan pesan perdamaian lewat karya seninya yang dipajang di Kota Betlehem di Tepi Barat.
Bishara mengatakan instalasi seninya diciptakan untuk mengenak bayi-bayi prematur di Gaza yang ditinggalkan hanya dengan lima dokter dan beberapa perawat, ketika rumah sakit Al Shifa dievakuasi.
Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza mengatakan delapan bayi prematur meninggal di Al Shifa karena krisis listrik dan obat-obatan.