Aktor kawakan Christoph Waltz bergabung dalam serial Only Murders in the Building season 5. Pemenang dua Piala Oscar itu bergabung untuk peran yang muncul lebih dari sekali sepanjang musim.
Kabar itu pertama kali diumumkan Variety, kemudian dikonfirmasi akun media sosial resmi Only Murders in the Building pada akhir pekan. Akun itu membalas cuitan Variety dengan GIF Christoph Waltz.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Yep," ucap Christoph Waltz dalam unggahan GIF akun Twitter/X @OnlyMurdersHulu, Sabtu (22/3).
Christoph Waltz merupakan aktor senior yang telah membintangi berbagai film bergengsi. Ia meraih dua Piala Oscar berkat penampilannya di Inglorious Basterds (2009) dan Django Unchained (2012).
Ia juga dikenal lewat Carnage (2011), Big Eyes (2014), The French Dispatch (2021), hingga menjadi villain James Bond bernama Ernst Stavro dalam Spectre (2015) dan No Time to Die (2021).
Waltz menjadi nama terbaru yang dikonfirmasi akan membintangi musim kelima Only Murders. Dia menyusul Keegan-Michael Key yang lebih dulu diumumkan sebagai bintang baru serial tersebut.
Keterlibatan Christoph Waltz kemungkinan berkaitan dengan kasus baru yang nanti diungkap dalam Only Murders, sehingga peran sang aktor dalam cerita mendatang belum bisa dipastikan.
Sebelum Christoph Waltz dan Keegan-Michael Key, deretan bintang hit juga pernah menjadi bintang serial tersebut bersama trio pemeran utama Steve Martin, Martin Short, dan Selena Gomez.
Beberapa di antaranya, seperti Meryl Streep, Cara Delevigne, Adina Verson, Paul Rudd, Zach Galifianakis, Eugene Levy, Eva Longoria, Da'Vine Joy Randolph, hingga Tina Fey.
Sejumlah bintang ternama juga pernah gabung sebagai bintang tamu, seperti Sting, Jimmy Fallon, Amy Schumer, Mel Brooks, Melissa McCarthy, hingga Ron Howard.
Sementara itu, Only Murders sudah masuk tahap produksi setelah dikonfirmasi lanjut ke musim lima beberapa waktu lalu. Serial itu disebut kembali akan menampilkan 10 episode, sama seperti empat musim terdahulu.
Musim kelima itu akan melanjutkan kisah season 4 yang dibintangi Steve Martin, Martin Short, dan Selena Gomez. Only Murders season 4 juga turut dibintangi Meryl Streep, Eugene Levy, Zach Galifianakis, Melissa McCarthy, hingga Kumail Nanjiani.
(frl/chri)