Ini Sosok Kristin Cabot, Kepala HRD yang Dipeluk Mesra CEO Astronomer
Nama Kepala HRD Astronomer, Kristin Cabot, menjadi sorotan setelah tertangkap kamera bermesraan dengan suami orang, yakni bosnya sendiri, CEO Astronomer Andy Byron, di konser Coldplay di Boston, Rabu (16/7) malam.
Cabot sendiri baru menjadi bawahan Byron di Astronomer pada November 2024, atau sekitar sembilan bulan lalu. Sementara Byron menjadi CEO perusahaan AI itu pada 2023.
Dalam profil LinkedIn yang viral setelah skandal perselingkuhan itu dan diberitakan Page Six pada Kamis (17/7), Cabot membanggakan dirinya sebagai orang yang "bersemangat" dan "memenangkan hati" banyak orang, termasuk CEO.
"Saya seorang pemimpin SDM yang bersemangat dan dikenal karena membangun budaya peraih penghargaan dari nol untuk perusahaan rintisan dan perusahaan multinasional yang sedang berkembang pesat," tulisnya dalam profil LinkedIn yang kini sudah ditutup.
"Sebagai pemimpin yang berpengaruh dan agen perubahan yang berani, saya memimpin dengan contoh dan memenangkan kepercayaan dengan para karyawan di semua tingkatan, dari CEO hingga manajer dan asisten," tulisnya.
"Saya bangga menciptakan sistem dan proses inovatif yang menarik talenta terbaik, sekaligus menyelaraskan karyawan di organisasi dengan misi dan nilai-nilainya," lanjutnya.
Namun kini akun LinkedIn milik Kristin Cabot telah ditutup seiring perselingkuhannya dengan Andy Byron terbongkar di konser Coldplay di Boston dan menjadi sasaran netizen.
Profil Kristin Cabot dan Andy Byron menjadi target gunjingan netizen di dunia maya. Seluruh rekam jejak hingga profil mereka kini tersebar di media sosial.
Berdasarkan profil LinkedIn Kristin Cabot yang tersebar di media sosial, lulusan Gettysburg College Pennsylvania tersebut diketahui sebelumnya bekerja sebagai Chief People Officer di Neo4j pada Januari 2021 hingga Oktober 2024,
Kemudian Kristin Cabot juga pernah bekerja di Proofpoint pada November 2019 hingga Januari 2021, dan SVP People Strategy di ObserveIT pada Januari 2017 hingga Januari 2021.
Page Six menyebut mereka sudah menghubungi Astronomer terkait skandal tersebut tapi tak memberikan balasan. Andy Byron sendiri belum memberikan pernyataan resmi apa pun.
Andy Byron kedapatan berpelukan dan bermesraan dengan Kepala HRD Astronomer, Kristin Cabot, di konser Coldplay di Boston. Kemesraan keduanya pun terbongkar karena tersorot kiss cam.
Mereka berusaha menutupi wajah, sehingga memancing tanggapan dari Chris Martin di panggung. Ia berkelakar dengan menduga reaksi pasangan itu bisa terjadi karena dua hal, antara begitu malu atau tengah berselingkuh.
Andy Byron diketahui sudah dan masih menikah dengan Megan Kerrigan. Mereka juga memiliki dua anak hasil pernikahan tersebut.
Sementara itu, Cabot telah bercerai dengan Kenneth Thornby pada 2022. Namun New York Post menyebut tidak diketahui secara pasti apakah perempuan yang bergabung dengan Astronomer pada 9 bulan lalu itu sudah menikah lagi atau belum.
Megan Kerrigan sendiri langsung menutup akun media setelah dugaan perselingkuhan sang suami viral karena ketahuan di konser Coldplay.