Choi Woo-shik Blak-blakan Bolak-balik Perankan Anak SMA

CNN Indonesia
Minggu, 26 Okt 2025 08:55 WIB
Choi Woo-shik blak-blakan bolak-balik memerankan anak SMA bahkan ketika berusia 30-an, sebelum bintangi Would You Marry Me.
Choi Woo-shik blak-blakan bolak-balik memerankan anak SMA bahkan ketika berusia 30-an, sebelum bintangi Would You Marry Me. (Getty Images via AFP/Rich Polk)
Jakarta, CNN Indonesia --

Choi Woo-shik blak-blakan mengenai pengalamannya bolak-balik memerankan karakter anak SMA dalam 15 tahun perjalanan kariernya sebagai aktor, termasuk saat sudah berusia 30-an.

Ia mengaku sangat ingin berhenti memerankan karakter SMA setiap kali menyelesaikan proyek tersebut. Aktor kelahiran 1990 itu menyatakan ingin menampilkan sisinya yang lain di proyek baru.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Setiap kali aku mengenakan seragam sekolah, aku selalu bilang, "ini akan jadi tahun terakhir memerankan anak SMA," kata Choi Woo-shik saat menjadi bintang tamu di acara YouTube Jung Jae-hyung beberapa waktu lalu.

Ia juga menyebutkan bahwa ketika berakting sebagai siswa SMA, penggambaran karakternya seringkali diharapkan bertingkah lebih muda dan lebih banyak merengek.

Namun, ia merasa siswa SMA zaman sekarang di dunia nyata tidak seperti itu. Ia kemudian menyatakan bahwa hal tersebut memberinya kesadaran dan keinginan untuk berhenti menjadi anak SMA.

[Gambas:Video CNN]

"Sebelumnya, saya selalu berpikir untuk berhenti memerankan siswa SMA. Saya benar-benar ingin memerankan karakter yang lebih maskulin dan. Saya ingin akting dengan pisau dan menembakkan senjata," tuturnya seperti diberitakan Chosun Daily pada Minggu (19/10).

Namun, pikiran dan keinginannya itu berubah setelah ia mendapatkan yang diinginkan. Choi Woo-shik sempat berperan sebagai Lee Tang, mahasiswa sekaligus pekerja paruh waktu di sebuah toko serba ada.

Dalam film A Killer Paradox, karakternya tak sengaja membunuh orang. Korbannya ternyata seorang pembunuh berantai. Ia kemudian menyadari punya kemampuan untuk mendeteksi kriminal.

"Saya mendapat kesempatan untuk memerankan karakter pembunuh, tetapi pada akhirnya, saya menyadari bahwa hal yang paling nyaman untuk dilakukan adalah memerankan seorang siswa SMA yang duduk di kelas mengenakan seragam sekolah."

Drama Korea A Killer Paradox (2024) yang dibintangi Choi Woo-shik dan Son Seok-koo.Choi Woo-shik dalam drama Korea A Killer Paradox (2024). (Netflix)

Kini, Choi Woo-shik kembali ke layar kaca dan berperan sebagai Kim U-ju, satu-satunya anak laki-laki sekaligus pewaris dari Myungsoondang, toko roti tertua di Korea Selatan.

Hidupnya kemudian terlibat dengan Yoo Me-ri (Jung So-min) yang mengalami kejadian kurang mengenakkan bertubi-tubi. Ia tahu tunangannya selingkuh saat sedang mempersiapkan pernikahan mereka.

Menariknya, Kim U-ju memiliki nama yang sama dengan mantan tunangan Me-ri. Kisah itu dapat ditonton dalam Would You Marry Me? yang tayang setiap Jumat dan Sabtu sejak 10 Oktober.

(chri)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER