Dictionary.com memasukkan satu istilah viral menjadi word of the year 2025. Kata tahun ini versi Dictionary.com adalah 67 yang kerap membuat anak-anak dan remaja tertawa ketika mengucapkan atau mendengarnya.
Istilah atau kata tersebut viral dan begitu populer pada pertengahan 2025. 67 selama ini lebih seperti lelucon internal dengan makna yang tidak jelas dan malah viral di media sosial.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dictionary.com mengatakan bahwa pilihan tahunannya adalah kapsul waktu linguistik yang mencerminkan tren dan peristiwa sosial. Namun, situs tersebut mengakui bahwa mereka juga agak bingung dengan "67."
"Jangan khawatir, karena kami semua masih mencoba mencari tahu apa sebenarnya artinya," kata situs tersebut dalam pengumumannya di laman resmi pada Selasa (28/10).
"Jadi apa arti 67? Nah, itu rumit. Ada yang bilang artinya biasa saja, atau 'mungkin ini, mungkin itu,' terutama jika dipadukan dengan gestur tangan khasnya, yakni kedua telapak tangan menghadap ke atas dan bergerak bergantian ke atas dan ke bawah."
Merriam-Webster menyebut 67 sebagai "ekspresi tidak masuk akal yang terutama digunakan oleh remaja dan praremaja".
Beberapa orang hanya menggunakannya untuk membuat orang dewasa frustrasi ketika ditanya. Namun, menurut Dictionary.com 67 tidak berarti apa-apa.
"Itu tidak berarti, ada di mana-mana, dan tidak masuk akal. Dengan kata lain, itu memiliki semua ciri-ciri brainrot," kata Dictionary.com.
"Namun, itu tetap bermakna bagi orang-orang yang menggunakannya karena koneksi yang dibangunnya."
Dictionary.com mengatakan mereka mencari kata-kata yang memengaruhi cara banyak orang berbicara satu sama lain dan berkomunikasi daring.
Situs tersebut menelusuri mesin pencari, berita utama, dan tren media sosial dalam menentukan pilihannya.
Berdasarkan pencarian daring, mereka menemukan penggunaan "67" melonjak drastis selama musim panas, dan tidak melambat, tumbuh enam kali lipat sejak Juni 2025.
"Word of the Year bukan hanya tentang penggunaan populer; kata ini mengungkapkan kisah yang kita ceritakan tentang diri kita sendiri dan bagaimana kita telah berubah sepanjang tahun," kata situs tersebut.
Semua ini tampaknya berawal dari lagu rapper Skrilla pada 2024 yang berjudul Doot Doot (67). Lagu itu kemudian muncul di video TikTok bersama para pemain basket, termasuk LaMelo Ball dari NBA, yang tingginya mencapai 2 meter.
Lalu seorang anak laki-laki, yang kini dikenal sebagai "Si Anak 67", meneriakkan frasa yang umum didengar itu sementara anak lain di sebelahnya sedang memainkan tangannya dalam sebuah video yang viral tahun ini hingga masuk Dictionary.com.
(chri)