25
Logo 9-16 Play Logo

Momen Tom Cruise Terima Oscar Pertamanya

Rabu, 19 Nov 2025 06:30 WIB

Aktor Tom Cruise menerima piala Oscar pertamanya pada acara Governors Awards ke-16 di Amerika Serikat, Minggu (16/11).

Piala yang diterima aktor berusia 63 tahun itu merupakan Academy Honorary Awards.

Sejak berkecimpung di dunia film pada 1981, Cruise telah mendapatkan empat nominasi Oscar namun tak satu pun nominasi tersebut yang membuatnya pulang dengan piala.

Governors Awards merupakan penghargaan tahunan yang biasanya digelar sebelum pengumuman nominasi Oscar oleh Badan Gubernur the Academy of Motion Pictures Arts and Sciences.

Tahun ini, Academy Honorary Awards juga diberikan kepada Debbie Allen dan Wynn Thomas.

Dalam pidatonya Cruise mengatakan bahwa kecintaannya pada film dimulai sejak masih anak-anak.