Sebastian Stan Dirumorkan Jadi Harvey Dent dalam The Batman Part II
Peran Sebastian Stan dalam The Batman Part II bocor di media sosial. Bintang yang sebelumnya dikenal sebagai Winter Soldier itu diperkirakan bakal jadi Harvey Dent dalam film kedua The Batman tersebut.
Rumor tersebut muncul menyusul unggahan terbaru Michael Fisher selaku stylist Sebastian Stan di media sosial. Unggahan itu menampilkan sang aktor dalam riasan sebagai Two-Face.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada kemungkinan bahwa penata gaya tersebut hanya membagikan ide-ide penggemar tentang siapa karakter yang akan diperankan bintang MCU tersebut, termasuk karya seni yang menggambarkan aktor tersebut sebagai antagonis.
Selain itu, Jeff Sneider juga telah memicu rumor bahwa Stan akan berperan sebagai penjahat Batman yang terkenal itu.
Namun, Stan memerankan Harvey sebenarnya bukan hal yang mengada-ada. Hal itu dikarenakan lawan mainnya di MCU, Scarlett Johansson, yang juga gabung dalam film itu, dikabarkan akan memerankan Gilda, istri musuh DC tersebut.
DC Studios hingga berita ini ditulis belum mengonfirmasi atau membantah peran yang bakal diperankan Sebastian Stan dan Scarlett Johansson.
Kisah The Batman - Part II berlangsung tidak lama setelah peristiwa di akhir musim pertama The Penguin. Colin Farrell dikonfirmasi kembali memerankan Oz Cobb, sementara Catwoman yang diperankan Zoë Kravitz dilaporkan tidak akan menjadi bagian sekuel ini.
Joker yang diperankan Barry Keoghan juga diperkirakan kembali untuk sekuel yang akan mulai diproduksi pada bulan Mei ini.
The Batman Part II akan menjadi film besar kedua DC Studios yang mulai syuting tahun ini, karena Man of Tomorrow karya James Gunn memulai pengambilan gambar utama pada April 2026.
Para pemeran The Batman - Part II kemungkinan akan memiliki karakter baru tambahan yang bergabung dengan franchise Reeves, yang berarti pengumuman akan dirilis dalam beberapa bulan mendatang.
Jika Stan berperan sebagai Harvey, belum jelas apakah dia akan benar-benar menjadi Two-Face di film ini, atau apakah akan disimpan untuk sekuel mendatang.
The Batman - Part II dijadwalkan tayang 1 Oktober 2027 di bioskop.
(chri)