Brooklyn-Nicola Girang setelah Serang David-Victoria Beckham di Medsos

CNN Indonesia
Jumat, 23 Jan 2026 21:00 WIB
Brooklyn dan Nicola Peltz disebut sangat bahagia setelah mereka membongkar sifat orang tua kandung dan mertuanya, David dan Victoria Beckham, ke publik. (Screenshot dari Instagram @brooklynpeltzbeckham )
Jakarta, CNN Indonesia --

Brooklyn dan Nicola Peltz disebut sangat bahagia setelah mereka membongkar sifat orang tua kandung dan mertuanya, David dan Victoria Beckham, ke publik beberapa waktu lalu.

Menurut sumber pasangan muda tersebut, mereka menilai bahwa pengungkapan yang bikin geger itu adalah cara mereka meluapkan beban yang selama ini mereka simpan sendiri.

"Mereka mengatakan kepada kami, 'Kami senang telah melakukannya,'" kata sumber tersebut kepada The Sun dan diberitakan Page Six pada Kamis (22/1).

"Mereka merasa beban berat telah terangkat dari pundak mereka dan mereka senang dengan dukungan yang mereka terima," tambah sumber tersebut.

"Ini terasa melegakan karena akhirnya bisa meluapkan isi hati mereka yang telah mereka pendam selama bertahun-tahun. Ini semakin memperjelas segalanya baginya - Brooklyn tidak ingin berhubungan lagi dengan orang tuanya."

Page Six mengatakan sudah menghubungi perwakilan pasangan tersebut terkait kabar itu, tapi tidak mendapatkan tanggapan.

Page Six juga menyebut Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz terlihat santai setelah mengangkat drama keluarga mereka menjadi konsumsi publik, seperti saat mereka terlihat berjalan-jalan romantis di pantai.

Momen tersebut terjadi di Malibu, California, dan setelah Brooklyn Beckham membongkar karakter kedua orang tuanya sendiri di media sosial pada Senin (19/1).

"Saya tidak ingin berdamai dengan keluarga saya," tulis pria berusia 26 tahun itu. "Saya tidak dikendalikan, saya membela diri untuk pertama kalinya dalam hidup saya. Sepanjang hidup saya, orang tua saya telah mengendalikan narasi di media tentang keluarga kami."

"Sepanjang hidup saya, orang tua saya telah mengendalikan narasi di media tentang keluarga kami [dengan] unggahan media sosial yang dibuat-buat, acara keluarga, dan hubungan yang tidak otentik," kata Brooklyn.

Brooklyn Beckham juga disebut sudah muak dan menutup rapat pintu kehidupannya untuk kedua orang tuanya sendiri, David dan Victoria Beckham.

"Saya telah dikendalikan oleh orang tua saya hampir sepanjang hidup saya. Saya tumbuh dengan kecemasan yang luar biasa," kata Brooklyn Beckham.

Rumor perang keluarga antara David-Victoria dengan Brooklyn Beckham sudah terjadi dalam beberapa tahun terakhir, tepatnya saat Brooklyn akan menikahi Nicola Peltz. Namun konflik makin memanas mulai tahun lalu.

Salah satu yang paling banyak diberitakan adalah saat Brooklyn dan Nicola tak hadir di pesta ulang tahun ke-50 David Beckham pada Mei 2025. Brooklyn menyebut dirinya berencana datang bersama Nicola ke London, tapi ditolak oleh orang tuanya.

(end)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK