Dubes Palestina Akui Kecele Deklarasi KAMI Acara 17 Agustusan

CNN Indonesia
Kamis, 20 Agu 2020 14:52 WIB
Kedubes Palestina mengklaim Dubes Zuhair Al-Sun hadir di deklarasi KAMI hanya lima menit, yakni ketika menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Dubes Palestina untuk RI Zuhair Al Shun. (CNN Indonesia/Artho Viando).
Jakarta, CNN Indonesia --

Kedutaan Besar Palestina menegaskan tidak ada tujuan atau maksud tertentu saat Duta Besar Palestina untuk Republik Indonesia, Zuhair Al-Sun, menghadiri Deklarasi Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI).

Kedubes Palestina mengklaim, kehadiran Zuhair tak lebih dari sekadar turut memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-75. Kehadiran Zuhair di acara itu pun tak berlangsung lama, yakni hanya lima menit.

Zuhair saat itu hanya mengikuti acara ketika menyanyikan lagu Indonesia Raya karena lagu kebangsaan merupakan sesuatu yang sakral bagi seluruh rakyat Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami ingin menegaskan bahwa partisipasi kami berdasarkan pada pemahaman bahwa acara tersebut adalah acara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia dan bukan yang lainnya," tulis Kedutaan Besar Palestina dalam keterangan yang diterima CNNIndonesia.com, Rabu (19/8).

Pihak Kedubes Palestina juga berharap agar masyarakat memahami bahwa mereka bukan bagian dari KAMI dan tidak akan menjadi bagian dari kegiatan politik di Indonesia.

"Itu murni salah paham saja," ujar pihak Kedubes Palestina dalam keterangan pers.

Kehadiran Dubes Zuhair dalam deklarasi KAMI ramai diperbincangkan di media sosial Twitter. Disebutkan kedatangan Zuhair atas undangan dari Din Syamsuddin, pada Selasa (18/8) kemarin.

Kehadirannya terlihat dari foto yang diunggah oleh warganet. Salah satunya oleh Adhie Massardi lewat akunnya, @AdhieMassardi.

Sebelumnya, KAMI secara resmi mendeklarasikan diri di Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa (18/8) pagi.

Beberapa tokoh publik hadir dan membacakan Jati Diri dan Maklumat KAMI sebagai rangakaian deklarasi tersebut. Tokoh-tokoh tersebut diantaranya Achmad Yani, Rocky Gerung, Din Syamsuddin, Gatot Nurmantyo, Rochmad Wahab, Meutia Farida Hatta, MS Kaban.

Kemudian hadir pula, Said Didu, Refly Harun, Ichsanuddin Noorsy, Lieus Sungkharisma, dan Jumhur Hidayat, Abdullah Hehamahua, hingga Amien Rais.

(osc/ans/osc)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER