Joget Asyik Jokowi-Iriana dan Istri PM Singapura di Gala Dinner ASEAN
Presiden Joko Widodo bersama istrinya, Iriana, dan sejumlah tamu kenegaraan tampak berjoget menikmati sajian musik di jamuan makan malam atau gala dinner KTT ASEAN di Labuan Bajo, Rabu (10/5).
Pemandangan itu terlihat saat para tamu kenegaraan berkumpul di Hotel Ayana Waecicu Beach di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
Sejak awal para penampil beraksi, Iriana sebenarnya sudah terlihat berjoget kecil. Namun, suasana kian panas ketika seluruh bintang tamu menyanyikan bersama lagu Gemu Fa Mi Re di akhir acara.
Wan Azizah Wan Ismail, istri Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, tampak bertepuk tangan dan semringah. Wan Azizah tampak mengenakan gelang, baju bermotif, sembari tepuk tangan.
Ho Ching, istri PM Singapura, Lee Hsien Loong, juga tampak menikmati pertunjukan dan bertepuk tangan, sembari sesekali mengangkat tangannya mengikuti irama musik.
Jokowi dan Iriana juga ikut berjoget. Tangan Jokowi terlihat menari-nari ke kanan dan ke kiri, sementara Iriana tampak menggoyangkan bahunya. Keduanya tersenyum saat tersorot kamera.
Tak hanya para kepala negara, Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi, juga terlihat berjoget.
Pertunjukan tampak kian asyik saat para penyanyi mengalunkan bagian, "Putar ke kiri e, nona manis putarlah ke kiri."
Secara keseluruhan, KTT ASEAN ke-42 ini dihadiri total sembilan kepala negara, termasuk Timor Leste.
Sementara itu, dua kepala negara tak hadir, yaitu pemimpin Myanmar dan Perdana Menteri Thailand, Prayuth Chan-o-Cha.
PM Thailand absen di pertemuan ini lantaran negara itu hendak menggelar pemilihan umum pada 14 Mei. Ia lalu menunjuk wakil PM sekaligus Menteri Luar Negeri Don Pramudwinai untuk mewakilinya.
Sementara itu, Myanmar tak diundang karena junta militer tak menerapkan lima konsensus yang sudah disepakati ASEAN. Negara ini berada dalam krisis politik dan kemanusiaan usai junta militer menggulingkan pemerintahan sah.
(isa/has)