Nasib gencatan senjata Israel dan Hamas di Jalur Gaza Palestina hingga manuver kontroversial Presiden Amerika Serikat Donald Trump masih menjadi sorotan berita internasional pada Selasa (11/2).
Berikut kilas berita internasional:
Menteri Keuangan sayap kanan Israel Bezalel Smotrich meminta Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu untuk membuka gerbang neraka bagi Hamas jika tidak membebaskan semua sandera pada akhir pekan ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam pernyataan resmi pada Selasa (11/2), Bezalel Smotrich mendesak Netanyahu untuk tegas kepada Hamas supaya seluruh sandera bisa dibebaskan paling lambat pada Sabtu (15/2).
"Tidak ada lagi fase, tidak ada lagi permainan -- atau kami akan membuka gerbang neraka bagi mereka," kata Smotrich seperti diberitakan AFP.
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyambut kedatangan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan di Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta Timur, Selasa (11/2) malam.
Pesawat kepresidenan Turki tiba di Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta pada pukul 18:30 WIB.
Kedatangan Erdogan disambut dengan pasukan jajar kehormatan dan karpet merah.
Denmark menggertak balik Presiden Amerika Serikat Donald Trump dengan menawarkan keinginan membeli negara bagian California sebesar US$1 triliun atau setara Rp16.380 triliun.
Kampanye itu mencuat setelah Trump sesumbar bakal membeli Greenland, bahkan tak menutup kemungkinan menggunakan cara apapun untuk menguasai wilayah yang masih di bawah kekuasaan Denmark itu.
Rencana itu diumumkan pada Senin dalam sebuah kampanye bertajuk "Denmarkifikasi" yang dibuat menyusul cekcok antara pemerintah Denmark dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump.