Gunung Sakurajima Jepang Erupsi, Abu Vulkanik Setinggi 4.400 Meter

CNN Indonesia
Minggu, 16 Nov 2025 14:44 WIB
Gunung Sakurajima di Jepang. (AFP/RICHARD A. BROOKS)
Jakarta, CNN Indonesia --

Gunung Sakurajima di Jepang mengalami erupsi pada Minggu (16/11) pagi waktu setempat. Dalam erupsi tersebut, abu vulkanik menyembur hingga setinggi 4.400 meter.

Menurut pejabat di Prefektur Kagoshima kepada AFP, tidak ada kerusakan yang dilaporkan. Peringatan hujan abu juga sudah dirilis oleh pemerintah setempat.

Namun Badan Meteorologi Jepang memperkirakan hujan abu akan terjadi di sebagian Kagoshima dan Prefektur Miyazaki di dekatnya, karena letusan berlanjut beberapa kali.

"Di daerah-daerah yang diperkirakan akan mengalami hujan abu dalam jumlah sedang," kata lembaga tersebut.

"Harap lakukan tindakan pencegahan untuk melindungi diri Anda dari abu, seperti menggunakan payung atau masker, dan pastikan untuk berkendara dengan perlahan," lanjutnya.

Badan Meteorologi Jepang juga mempertahankan tingkat kewaspadaannya pada level tiga dari skala lima, yang membatasi akses ke gunung.

Gunung Sakurajima merupakan gunung berapi stratovolano aktif yang terletak di Prefektur Kagoshima di Kyushu, Jepang. Gunung ini menjadi gunung berapi paling aktif di Jepang.

Hingga April 2021, aktivitas vulkaniknya masih berlanjut dan memuntahkan abu vulkanik ke sekitarnya. Letusan-letusan sebelumnya membentuk dataran tinggi pasir putih di wilayah sekitarnya.

Pada 13 September 2016, tim ahli dari Universitas Bristol dan Pusat Penelitian Gunung Berapi Sakurajima di Jepang memperkirakan bahwa gunung berapi ini dapat meletus besar dalam waktu 30 tahun; sejak saat itu, dua letusan telah terjadi.

(lyd/end)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK