Trump Mulai Kirim Pesawat Militer AS NORAD ke Greenland, Siaga Invasi?
Amerika Serikat mulai mengerahkan sejumlah pesawat militer milik North American Aerospace Defense Command (NORAD) ke Greenland, wilayah otonomi Denmark yang tengah dibidik Presiden Donald Trump untuk dicaplok.
Pengumuman dari organisasi militer gabungan AS dan Kanada ini muncul di tengah ketegangan antara AS-Eropa yang meningkat terkait keinginan Presiden Trump untuk menguasai Greenland tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melalui pernyataannya pada Senin (19/1), NORAD mengatakan pesawat-pesawat itu akan segera tiba di sebuah pangkalan militer AS di Greenland untuk "kegiatan yang telah direncanakan sejak lama."
Namun, dalam pernyataannya, NORAD tidak merinci bentuk kegiatan yang direncanakan di Pangkalan Antariksa Pituffik itu dan berdalih bahwa aktivitas tersebut bertujuan untuk "kerja sama pertahanan."
Dikutip AFP, NORAD mengeklaim kegiatan itu telah dikoordinasikan dengan Denmark dan Greenland.
Pesawat-pesawat yang tiba nantinya akan beroperasi bersama armada dari pangkalan-pangkalan di wilayah daratan utama AS dan Kanada.
"Mereka akan mendukung berbagai kegiatan NORAD yang telah lama direncanakan, dengan membangun kerja sama pertahanan yang berkelanjutan antara Amerika Serikat dan Kanada, serta Kerajaan Denmark," kata NORAD.
Pernyataan itu juga menambahkan bahwa NORAD "secara rutin melaksanakan operasi berkelanjutan dan tersebar dalam rangka pertahanan kawasan Amerika Utara."
NORAD merupakan organisasi bi-national Amerika Serikat dan Kanada yang bertugas menjalankan misi peringatan dirgantara, pengendalian dirgantara, serta peringatan maritim untuk kawasan Amerika Utara.
Misi peringatan dirgantara mencakup pendeteksian, validasi, dan pemberian peringatan atas potensi serangan terhadap Amerika Utara-baik melalui pesawat udara, rudal, maupun wahana antariksa-yang dilaksanakan melalui pengaturan dukungan timbal balik dengan komando-komando lainnya.
Trump sebelumnya memicu kekhawatiran di kalangan sekutu di Eropa atas ancamannya mau mengambil alih Greenland "dengan satu cara atau cara lainnya."
Pada akhir pekan lalu, Trump bahkan juga mengancam akan memberlakukan tarif baru terhadap negara-negara Eropa yang menentang rencananya mencaplok pulau Arktik tersebut.
Ancaman itu datang dari Trump setelah sejumlah negara Eropa mengirimkan delegasi militer kecil ke Greenland untuk mengikuti sebuah latihan. Greenland sendiri menolak rencana untuk "diakuisisi" AS.
Sementara itu, sebagai jalan tengah, Denmark mengusulkan agar NATO memulai operasi pengawasan di Greenland guna menghadapi berbagai kekhawatiran keamanan.
(rds)[Gambas:Video CNN]

