25
Logo 9-16 Play Logo

Detik-detik Agen ICE Serbu Kantor Konsulat Ekuador di Minneapolis

REUTERS
CNN Indonesia
Kamis, 29 Jan 2026 09:48 WIB

Rekaman video menunjukkan agen ICE mencoba menerobos gedung Konsulat Ekuador di Minneapolis, Amerika Serikat pada Selasa (27/1).

Insiden tersebut terjadi selama operasi massal yang dilakukan sekitar 3.000 agen ICE atas perintah Presiden Donald Trump.

Berdasarkan perjanjian internasional, kedutaan besar, kantor konsuler dan kompleks diplomatik suatu negara dianggap sebagai wilayah kedaulatan negara tersebut, dilindungi oleh kekebalan diplomatik dari masuknya agen pemerintah lain tanpa izin.