Gempa 4,6 SR Guncang Pulau Sumba
Christina Andhika Setyanti | CNN Indonesia
Minggu, 29 Okt 2017 00:36 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Guncangan gempa bumi tektonik mengguncang Pulau Sumba dan sekitarnya pada Sabtu (28/10).
Hasil analisis BMKG menunjukkan Pulau Sumba dan sekitarnya diguncang gempa 4,6 SR pada pukul 20.29 WITA. Peta tingkat guncangan BMKG menunjukkan bahwa dampak gempa berupa guncangan kuat dirasakan di Sumba Barat Daya.
Kepala BMKG Stasiun Waingapu Arief Tyastama mengungkapkan bahwa di daerah ini, guncangan hanya dirasakan oleh sebagian orang.
Mengutip Antara, dilihat dari kedalaman hiposenster, gemba bumi tersebut merupakan gempa bumi dangkal yang diakibatkan oleh aktivitas pertemuan lempeng (subduksi) antara lempeng Indonesia-Australia dan Eurasia di Pulau Sumba bagian selatan.
Hanya saja, sampai saat ini belum ada aktivitas gempa susulan yang terjadi. Tak cuma itu, sampai saat ini juga belum ada laporan kerusakan akibat gempa bumi tersebut. (chs)
Hasil analisis BMKG menunjukkan Pulau Sumba dan sekitarnya diguncang gempa 4,6 SR pada pukul 20.29 WITA. Peta tingkat guncangan BMKG menunjukkan bahwa dampak gempa berupa guncangan kuat dirasakan di Sumba Barat Daya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hanya saja, sampai saat ini belum ada aktivitas gempa susulan yang terjadi. Tak cuma itu, sampai saat ini juga belum ada laporan kerusakan akibat gempa bumi tersebut. (chs)