Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan mengatakan Koalisi Perubahan akan berlanjut hingga Pilkada DKI Jakarta 2024.
Daniel mengatakan hal itu sudah disepakati dalam pertemuan sekretaris jenderal tiga partai pengusung Anies-Muhaimin. Dia mengatakan belum ada perubahan atas keputusan itu.
"Sebenarnya kan para sekjen di Koalisi Perubahan sudah bertemu dan sudah menyampaikan bahwa koalisi ini akan berlanjut semangatnya pada tahapan Pilkada DKI nanti," kata Daniel dalam wawancara di CNN Indonesia Tv, Jumat (22/3).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Daniel tak mempermasalahkan pertemuan Ketua Umum Partai NasDem dengan presiden terpilih Prabowo Subianto. Menurutnya, silaturahmi semacam itu biasa saja di bulan Ramadan.
Lihat Juga : |
Dia tak khawatir dengan potensi NasDem merapat ke Prabowo. Daniel menilai hal itu tak akan mempengaruhi kekompakan Koalisi Perubahan menuju Pilkada DKI.
"Walaupun ada perubahan, ya kita hadapi dengan baik. Toh masing-masing punya pilihan, masing-masing punya kebijakan sesuai dengan pertimbangan masing-masing," ujarnya.
Pasangan calon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar yang diusung Koalisi Perubahan gagal menang Pilpres 2024. Gelaran itu dimenangkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Kemarin, Prabowo menyambangi NasDem Tower untuk bertemu Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Prabowo mengajak NasDem bergabung ke pemerintahan, tetapi Paloh tak memberi jawaban tegas.
"Kita lihat perkembangan ke depan. Itu (NasDem bergabung ke kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran) 50:50 possibility masih," ucap Paloh di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Jumat (22/3).
(dhf/sfr)