Cagub Sulsel Andi Sudirman Nyoblos Pilgub 2024 di Jakarta

CNN Indonesia
Rabu, 27 Nov 2024 13:35 WIB
Cagub Sulsel Andi Sudirman mencoblos di Pilgub DKI Jakarta 2024.
Ilustrasi. Cagub Sulsel Andi Sudirman mencoblos di Pilgub DKI Jakarta 2024. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Makassar, CNN Indonesia --

Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 2 Andi Sudirman Sulaiman tidak memberikan hak suara Pilkada 2024 di provinsi tempatnya maju, tapi di DKI Jakarta.

Wakil Gubernur Fatmawati Rusdi menjelaskan KTP Andi masih sebagai warga Jakarta. Namun, kata dia, Andi akan kembali terbang ke Makassar usai mencoblos.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya, seperti itu, KTP Jakarta. Nanti beliau ada (di Makassar)," kata Fatmawati usai mencoblos di TPS 009, Kelurahan Banta-Bantaeng, Kecamatan Rappocini, Makassar, Rabu (27/11).

Fatmawati mengaku langsung menuju NasDem Building untuk memantau hasil perolehan suara bersama sejumlah tokoh partai pengusung.

"Langsung ke Nasdem Building. Partai pengusung juga di sana semua," ujarnya.

Fatmawati yakin Andi dan dirinya bisa menang di Pilgub Sulsel dengan raihan di atas 60 persen. Namun, ia akan tetap menunggu hasil hitung cepat dan penghitungan KPU.

"Tentu quick count belum sangat akurat, tapi kita menghargai proses menunggu real count dan perhitungan resmi KPU," tuturnya.

Danny Pomanto coblos di Makassar

Sementara itu, Wali Kota Makassar sekaligus calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1 Moh Ramdhan "Danny" Pomanto mencoblos di Makassar bersama keluarganya.

Danny memberikan hak suaranya di TPS 001, Kelurahan Maricaya Selatan, Kecamatan Mamajang, Makassar.

Calon wakil gubernurnya, Azhar Arsyad, juga memberikan hak suara di Makassar. Azhar mencoblos di TPS 27, Kelurahan PAI, Kecamatan Biringkanaya, Makassar.

Adapun Daftar Pemilih Tetap (DPT) Sulsel untuk Pilkada 2024 sebanyak 6.680.807 orang, terdiri dari 3.251.511 pemilih laki-laki, dan 3.429.296 pemilih perempuan. Dengan jumlah TPS 14.548.

(mir/tsa)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER