Jokowi Terbang ke Jakarta untuk Hadiri HUT Gerindra di Hambalang

CNN Indonesia
Jumat, 14 Feb 2025 13:22 WIB
Presiden Ketujuh Jokowi bertolak dari Solo ke Jakarta untuk memenuhi undangan acara perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra yang digelar di Hambalang besok.
Presiden Ketujuh Jokowi bertolak dari Solo ke Jakarta untuk memenuhi undangan acara perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra yang digelar di Hambalang besok. ANTARA/Aris Wasita
Solo, CNN Indonesia --

Presiden Ketujuh Joko Widodo (Jokowi) bertolak dari Solo ke Jakarta untuk memenuhi undangan acara perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra yang digelar di Hambalang, Sabtu (15/2) besok.

Hal itu disampaikan Jokowi saat ditemui di kediamannya di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Jumat (14/3).

"Ya, ini hadir ke Hari Ulang Tahun Gerindra, besok pagi," kata Jokowi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ayah Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka itu bertolak ke Jakarta setelah menjalani salat Jumat.

"Salat Jumat di bandara," kata Jokowi.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani mengaku akan mengundang Ketua Umum PDIP sekaligus Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) di acara perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra yang akan digelar pada bulan Februari 2025 ini.

Hal ini ia sampaikan usai bertemu Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Senin (3/2).

"Semua pimpinan partai politik, apalagi ketua umum, akan kami undang. Insyaallah," kata Muzani ketika ditanyakan peluang mengundang Megawati.

"Insya Allah semua mantan presiden akan kami undang," tambahnya ketika ditanyakan peluang mengundang Jokowi.

(syd/gil)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER