Gempa Susulan Poso Masih Terjadi, Warga Waspada di Luar Rumah

CNN Indonesia
Kamis, 24 Jul 2025 22:50 WIB
BPBD Sulteng melaporkan warga yang terdampak gempa Poso masih waspada berada di luar rumah, sebab gempa susulan masih terjadi.
BPBD Sulteng melaporkan warga yang terdampak gempa Poso masih waspada berada di luar rumah, sebab gempa susulan masih terjadi. (Foto: AFP PHOTO / ADEK BERRY)
Jakarta, CNN Indonesia --

Warga Poso yang terdampak gempa berkekuatan magnitudo 6,0 masih berada di luar rumah.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Selawesi Tengah (Sulteng) melaporkan warga yang terdampak adalah masyarakat Kecamatan Pamona Tenggara dan Kecamatan Pamona Selatan.

"Situasi akhir, gempa susulan masih terjadi dan warga masih waspada berada di luar rumah," kata Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sulawesi Tengah, Akris Fattah Yunus dalam keterangan resmi, Kamis (24/7).

BPBD Sulteng mencatat ada 2 rumah yang rusak ringan akibat gempa di Pamona Tenggara. Sedangkan di Kecamatan Pamona Selatan ada 1 rumah yang rusak ringan, tepatnya di Desa Pendolo.

Akris menyebut pihaknya masih mendata jumlah warga yang mengungsi imbas gempa. Tak ada korban jiwa dalam bencana alam ini.

Gempa berkekuatan magnitudo 6,0 mengguncang Poso, Sulawesi Tengah, Kamis (24/7).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa terjadi pada pukul 20.06 WIB.

Pusat gempa berada di 70 km Barat Daya Poso. Lokasi gempa berada di 2.03 Lintang Selatan dan 120.70 Bujur Timur. Dengan kedalaman 10 kilometer.

"Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG dalam akun X.

(pta)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER