7 RT dan 1 Jalan di Jakarta Terendam Banjir Rob Sabtu Siang

CNN Indonesia
Sabtu, 03 Jan 2026 12:30 WIB
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI melaporkan sebanyak tujuh RT dan satu ruas jalan terendam banjir rob. (ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah)
Jakarta, CNN Indonesia --

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI melaporkan sebanyak tujuh RT dan satu ruas jalan terendam banjir rob pada Sabtu (3/1) siang.

Tujuh RT itu tersebar di tiga kelurahan wilayah Kepulauan Seribu dan empat kelurahan di wilayah Jakarta Utara.

Di Kepulauan Seribu, ketinggian air sekitar 10 sampai cm. Sementara di Jakarta Utara sekitar 10 cm. Petugas tengah dalam penanganan genangan di lokasi tersebut.

Sementara jalan yang tergenang adalah Jalan RE Martadinata Kelurahan Papanggo, Jakarta Utara atau di depan Jakarta International Stadium (JIS). Ketinggian air sekitar 15 cm.

BPBD melaporkan rob terjadi karena adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fenomena fase bulan purnama dan perigee.

"Hal tersebut menyebabkan kenaikan Pintu Air Pasar Ikan Bahaya/Siaga 1 pada Sabtu pukul 08.00 WIB dan terjadinya beberapa genangan di wilayah DKI Jakarta," dikutip dari laporan BPBD.

(yoa/isn)


Saksikan Video di Bawah Ini:

VIDEO: Rob Jakarta Memuncak

KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK