Tiang Monorel Jakarta Resmi Dibongkar, Disaksikan Pram dan Bang Yos
Tiang monorel mangkrak di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan mulai dibongkar pada hari ini, Rabu (14/1) pagi.
Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com di lokasi pukul 09.00 WIB, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno hadir di lokasi, bersama mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso.
Pembongkaran tiang monorel tersebut dilakukan oleh tim dari pihak Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta.
Adapun, sejumlah tiang monorel yang dibongkar diberi garis polisi (police line).
Pramono sebelumnya mengatakan Pemprov telah menyediakan anggaran sekitar Rp254 juta untuk membongkar tiang monorel itu.
Namun untuk keseluruhan termasuk penataan pedestrian, taman dan jalan, Pemprov menyediakan total anggaran Rp100 miliar.
"Untuk membongkar saja Rp254 juta. Yang Rp100 miliar itu adalah anggaran untuk mengatur pedestrian, jalan, taman selama satu tahun penuh. Sehingga dengan demikian itu untuk kebutuhan pengaturan, penataan Jalan Rasuna Said sampai dengan satu tahun penuh," kata Pramono kepada wartawan, Selasa (13/1).
Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Afan Adriansyah, menegaskan Pemprov siap menata kembali wajah kota dengan membongkar tiang-tiang monorel mangkrak secara transparan, tertib hukum, dan berorientasi pada kepentingan publik.
"Langkah ini penting dilakukan demi menjaga keselamatan masyarakat, karena cukup banyak korban kecelakaan yang diakibatkan oleh keberadaan tiang monorel," kata Afan.
Selain itu, pembongkaran diharapkan mampu mengurai kemacetan hingga 18 persen sekaligus memperindah wajah Jakarta.
(nat/gil)