Banjir di Perumahan Periuk Damai Tangerang Capai 4 Meter
Ratusan rumah di Perumahan Periuk Damai, Kelurahan Periuk, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang terendam banjir hingga sekitar 4 meter, Jumat (23/1).
Banjir disebabkan luapan Kali Sabi dan adanya tanggul yang jebol.
Sedikitnya 286 Kepala Keluarga (KK), yang tersebar di 5 RT di RW 08, Perumahan Periuk Damai terdampak banjir dan telah mengungsi di Masjid Al Jihad dan ruko terdekat.
Banjir terjadi secara bertahap sejak pukul 03.00 Jumat dini hari. Banjir disebabkan luapan air Kali Sabi yang tak lagi mampu menampung debit air hujan yang turun sejak Kamis (22/1).
Lurah Periuk, Anang Sunardi mengaku banjir kali ini terburuk karena ketinggian air sudah mencapai 3 meter hingga 4 meter di beberapa titik.
"Ketinggian air di Perumahan Periuk Damai di beberapa titik di RW 08 sudah mencapai 300 hingga 400 sentimeter, dan terakhir banjir seperti ini terjadi pada tahun 2020 lalu,"katanya.
Namun demikian masih ada warga yang memilih bertahan di lantai dua rumah mereka untuk menjaga harta benda mereka.
(dod/isn)