25
Logo 9-16 Play Logo

Polda Jabar Terima 10 Kantong Jenazah Korban Longsor Cisarua

REUTERS
CNN Indonesia
Minggu, 25 Jan 2026 10:51 WIB

Polda Jawa Barat menerima 10 kantong jenazah korban evakuasi bencana longsor di Kampung Pasir Kuning RT 05 RW 11, Desa Pasirlangu, Kabupaten Bandung Barat, pada Sabtu (24/1).

Dari jumlah tersebut, enam jenazah ditemukan dalam kondisi utuh dan telah berhasil diidentifikasi serta dikonfirmasi oleh pihak keluarga.

Sementara itu, dua kantong lainnya berisi potongan tubuh korban yang masih dalam proses identifikasi.

Proses pencarian korban kembali dilanjutkan pada Minggu (25/1) pagi.

Berdasarkan data awal, sebanyak 84 orang dilaporkan tertimbun longsor.