PIALA ASIA U-23

Aji: Indonesia Bisa Lolos ke Piala Asia U-23

CNN Indonesia
Kamis, 04 Des 2014 18:11 WIB
Aji Santoso berharap Timnas U-23 bisa memanfaatkan posisi tuan rumah babak kualifikasi Piala Asia U-23 2016 yang akan berlangsung pada 23-31 Maret 2015.
Aji Santoso percaya diri dengan peluang timnya lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2016 yang akan berlangsung di Qatar. (CNN Indonesia/Dika Kardi)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Timnas Indonesia U-23, Aji Santoso, optimistis timnya bisa melangkah ke putaran final Piala Asia U-23 2016 yang akan berlangsung di Qatar, Januari 2016.

Dalam undian yang berlangsung di markas Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), Kuala Lumpur, Kamis (4/12), Indonesia dipastikan berada di Grup H bersama Korea Selatan, Timor Leste, dan Brunei Darussalam.

Mengomentari hasil undian, Aji cukup percaya diri dengan peluang Indonesia ke putaran final Piala Asia U-23 2016. Pelatih 44 tahun itu mengatakan, tim Garuda Muda harus bisa memanfaatkan posisi tuan rumah babak kualifikasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Melihat ada Korsel, Brunei, dan Timor Leste, sebenarnya peluang kita cukup besar kalau setiap grup diambil dua. Tapi, saya tetap percaya diri dengan peluang tim. Apalagi kita bermain di rumah sendiri," ujar Aji kepada CNN Indonesia.

Di atas kertas, Korea Selatan menjadi satu-satunya lawan berat Indonesia di Grup H. Namun, Aji enggan meremehkan Brunei dan Timor Leste.

"Apalagi Brunei dan Timor Leste pasti punya persiapan yang bagus untuk turnamen ini. Kita tidak bisa anggap remeh mereka," ucap Aji.

Indonesia akan menjadi tuan rumah kualifikasi Grup H pada 23-31 Maret 2015. Juara dari masing-masing grup dan lima runner-up terbaik akan lolos ke putaran final di Qatar.

Tiga peringkat teratas di putaran final Piala Asia U-23 akan berhak mewakili Asia di pentas Olimpiade 2016 di Brasil.

Timnas U-23 sendiri dijadwalkan menjalani laga uji coba melawan timnas Qatar senior di Australia, 5 Januari 2015.

Hasil undian kualifikasi Piala Asia U-23

Zona Barat
Grup A: Irak, Oman, Bahrain, Libanon, Maladewa
Grup B: Yordania, Kuwait, Kyrgyzstan, Pakistan, Turkmenistan
Grup C: Arab Saudi, Iran, Nepal, Palestina, Afghanistan
Grup D: Uni Emirat Arab, Yaman, Tajikistan, Sri Lanka
Grup E: Suriah, Uzbekistan, India, Bangladesh

Zona Timur
Grup F: Australia, Myanmar, Taiwan, Hong Kong
Grup G: Korea Utara, Thailand, Kamboja, Filipina
Grup H: Korea Selatan, Indonesia, Timor Leste, Brunei Darussalam
Grup I: Jepang, Malaysia, Vietnam, Makau
Grup J: Tiongkok, Laos, Singapura, Mongolia
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER