Deretan 'Musuh' Van Gaal Dalam Skuat Manchester United

Vriana Indriasari | CNN Indonesia
Kamis, 03 Sep 2015 16:34 WIB
Louis van Gaal  dikenal "keras" akhirnya memiliki masalah dengan deretan pemainnya di Manchester United. Inilah para pemain yang bermasalah dengannya.
Salah satu kebiasaan Louis van Gaal di pinggir lapangan adalah menenteng map berisi dokumen-dokumen hasil analisisnya. (Reuters / Rebecca Naden)
Jakarta, CNN Indonesia -- Louis van Gaal tak ingin pusing dan memilih menikmati liburannya di Portugal di hari terakhir bursa transfer musim panas, yang juga detik-detik penentuan transfer David de Gea.

Akibat transfer De Gea gagal, maka tambah satu lagi alasan Manajer Manchester United itu untuk menikmati liburannya. Pasalnya, sejak awal Van Gaal memang menginginkan De Gea tetap di Old Trafford.

Di sisi lain, De Gea pastinya sangat kecewa. Apalagi pemain berusia 24 tahun itu memang sudah memimpikan bermain di Bernabeu jauh sebelum jendela transfer musim panas ini dibuka.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Persoalan De Gea pun jadi bahan perbincangan hangat pekan ini saat dia berada di Spanyol untuk mengikuti pelatihan timnas negara itu.

Anda berharap Van Gaal akan menyisihkan waktu liburannya dan terbang ke Spanyol untuk bicara dengan De Gea? Jangan harap!

Van Gaal memang terkenal sebagai salah satu manajer dengan banyak pengalaman yang mengesankan. Tak hanya itu, ia juga dikenal dengan ego dan gaya kepemimpinan yang otoriter.

Benar, gaya kepemimpinan tersebut membuahkan hasil di tahun pertamanya bersama ManUtd. Tim Setan Merah itu berhasil finis di posisi empat, setelah sebelumnya terperosok di peringkat ketujuh klasemen Liga Primer Inggris.

ManUtd pun kembali lagi berlaga di Liga Champions setelah melewati Club Brugge di babak kualifikasi sebanyak dua leg.

Namun, di musim keduanya bersama ManUtd, Van Gaal mulai menuai masalah dengan sederet pemainnya. Selain De Gea, inilah beberapa pemain "diabaikan" setelah mengusik 'keabsahan' keputusan Van Gaal.

Di Maria, Pemain Termahal yang Terbuang

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2 3 4 ... 7
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER