Jakarta, CNN Indonesia -- Gresik United (GU) akhirnya mampu meraih poin sekaligus kemenangan perdana di ajang Piala Jenderal Soedirman (PJS) 2015 setelah mengalahkan Persija Jakarta 2-1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (1/12).
Persija sebenarnya mampu unggul lebih dulu melalui kapten tim Raphael Maitimo pada menit ke-23. Pemain naturalisasi Indonesia itu berhasil meneruskan umpan silang Aldi Al Achya dari sisi kiri pertahanan GU.
Di babak kedua, Persija yang sudah memastikan lolos ke babak delapan besar, terlihat mulai mengendurkan permainan. Kondisi itu berhasil dimanfaatkan GU untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-70.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Reza Mustofa berhasil menyamakan kedudukan bagi GU usai menerima umpan terobosan Riko Simanjuntak. Reza sukses menyontek bola melewati kiper Reky Rahayu yang keluar dari gawangnya untuk memotong bola.
Sepuluh menit kemudian Riko memastikan kemenangan GU. Akselerasi Riko di sisi kanan pertahanan Persija mampu mengecoh Gunawan Dwi Cahyo dan Novri Setyawan dan berakhir dengan gol.
Skor 2-1 untuk GU bertahan hingga laga usai. Ini adalah kemenangan perdana GU di ajang PJS 2015. Sebelumnya tim besutan Widodo Cahyono Putro itu dikalahkan Arema Cronus, Sriwijaya FC dan Persipasi Bandung Raya.
Namun, kemenangan GU tidak mengubah posisi tim di klasemen. GU tetap berada di posisi buncit klasemen Grup A dengan torehan tiga poin, sementara Persija tetap menduduki peringkat kedua dengan enam poin sekaligus lolos ke babak delapan besar.
(har)