Jakarta, CNN Indonesia -- Cristiano Ronaldo membantah anggapan banyak tim lemah di La Liga usai menciptakan hattrick ketika Real Madrid menghancurkan Espanyol 6-0 di Santiago Bernabeu, Minggu (31/1).
Madrid kembali meraih kemenangan besar di La Liga bersama pelatih Zinedine Zidane. Setelah melumat Deportivo La Coruna 5-0 dan Sporting Gijon 5-1, kali ini Los Blancos menghancurkan Espanyol 6-0.
Satu-satunya kegagalan menang yang diraih Madrid di bawah asuhan Zidane terjadi ketika ditahan imbang Real Betis 1-1 pada Sabtu (24/1) lalu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ditanya mengenai La Liga yang tidak menarik karena tim-tim lain tidak mampu mengimbangi permainan Madrid dan Barcelona, Ronaldo membantah anggapan tersebut.
"Tidak ada lawan lemah di liga. Semuanya berjalan lancar ketika Anda bermain dengan intensitas tinggi dan mampu menampilkan peforma yang bagus. Tim ini bekerja dengan baik," ujar Ronaldo kepada
Movistar.
"Kami butuh meraih kemenangan seperti ini. Saat pramusim kami melakukan banyak perjalanan, tapi sekarang Zidane datang dengan banyak ide. Kami harus terus tampil seperti ini."
Torehan hattrick Ronaldo ke gawang Espanyol membuat pemain asal Portugal itu mencetak delapan gol ke gawang rival sekota Barcelona itu di La Liga musim ini.
Opta mencatat, Ronaldo sudah mencetak 10 dari 14 gol terakhir yang dicetak Madrid ke gawang Espanyol di ajang La Liga.
"Saya senang bisa menciptakan hattrick, tapi yang penting kami mendapatkan tiga poin. Kami tidak perlau memikirkan Barcelona atau Atletico Madrid. Kami hanya perlu fokus ke diri sendiri. Musim ini masih panjang," ujar Ronaldo.
Kemenangan atas Espanyol membuat Madrid menempel ketat Atletico di peringkat dua klasemen sementara La Liga. El Real saat ini mengoleksi 47 poin, tertinggal satu poin dari Atletico dan empat poin dari Barcelona.
(har)