Zabaleta Menunggu Perubahan Positif di Bawah Guardiola

Arby Rahmat | CNN Indonesia
Senin, 08 Feb 2016 10:32 WIB
Zabaleta menantikan perubahan yang dibawa Pep Guardiola ke Manchester City. Bek yang kontraknya akan habis pada Juni 2017 itu menanti hal positif dari Pep.
Jika tak dijual, Pablo Zabaleta (tengah) akan merasakan bermain di bawah asuhan Pep Guardiola selama semusim. (Reuters / Jason Cairnduff)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pablo Zabaleta, bek Argentina berusia 31 tahun yang bermain untuk Manchester City mengaku menunggu perubahan dengan kehadiran manajer baru di klub tersebut.

Hal itu diungkapkan Zabaleta terkait akan bergabungnya juru taktik asal Spanyol Pep Guardiola setelah musim ini berakhir.

Zabaleta, berharap kedatangan Pep Guardiola sebagai manajer baru Manchester City dapat membawa suatu perubahan positif bagi masa depan para pemain The Citizens.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, rencana kedatangan Guardiola itu pun membuat sejumlah spekulasi mengenai susunan skuat The Citizens musim depan. Siapa yang terbuang, siapa yang bertahan.

Ada lima pemain yang diprediksi bakal hengkang. Mereka adalah Yaya Toure, Jesus Navas, Aleksandar Kolarov, Fernando, dan Wilfried Bony.

Guardiola akan menggantikan Manuel Pellegrini pada 1 Juli mendatang. Sejak diumumkannya pengganti Pellegrini tersebut pada 1 Februari lalu, City telah mengalahkan Sunderland 1-0 (2/2) dan kalah 3-1 dari pemimpin klasemen sementara Liga Primer Inggris (EPL), Leicester City (6/2).

"Kami berharap akan banyak perubahan (dengan kehadiran Guardiola). Sekarang kami hanya perlu fokus 100 persen kepada pertandingan berikutnya. Manuel Pellegrini sudah melatih kami dengan luar biasa untuk klub sepak bola ini," kata Zabaleta seperti dikutip dari The Guardian, Senin (8/2).

"Tak ada yang berubah darinya dan kita akan lihat akhir musim ini dengan kedatangan manajer baru."

Terkait hasil laga menjamu Leicester City pada akhir pekan lalu, Zabaleta mengaku kecewa. Dalam laga itu, di hadapan publik sendiri Zabaleta dkk telah dipermalukan.

Kendati begitu, menurutnya penampilan The Foxes patut diberikan apresiasi.

Bek kanan itu berpikir Leicester merupakan tim yang kompak dan berhak mendapatkan kemenangan di hadapan lebih dari 54 ribu penonton Stadion Etihad akhir pekan lalu.

"Mereka adalah tim yang bertahan dengan sangat baik. Mereka tidak banyak memberi celah untuk kami dan mereka sangat cepat membuat serangan balik. Kami tertinggal enam poin dalam klasemen sementara tapi perjalanan ke depan masih panjang.

ManCity saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara EPL dengan perolehan 47 poin.

Berikutnya ManCity akan menjamu Tottenham Hotspur pada 14 Februari mendatang. Spurs saat ini unggul 1 poin dari City di peringkat kedua. (kid)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER