Jakarta, CNN Indonesia -- Striker Perancis Olivier Giroud kemungkinan besar akan tereleminasi dari skuat Arsenal musim depan. Keputusan ini mesti dilakukan untuk mengembalikan 'ledakan' tim berjulukan Meriam London yang mulai lesu dalam beberapa musim terakhir.
Seperti dilansir Don Balon, tim asal London Utara itu berencana mendaratkan dua bomber subur Eropa sekaligus yaitu Gonzalo Higuan (Napoli) dan Pierre-Emerick Aubameyang (Borussia Dortmund) ke Emirates.
Kehadiran Higuain dan Aubameyang dinilai sebagai solusi jitu untuk mengakali krisis gol di barisan depan Arsenal sejak ditinggalkan Robin van Persie pada tahun 2012.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Giroud dianggap gagal meneruskan tradisi ujung tombak andal yang pernah dimiliki Arsenal. Sebelumnya, The Gunners memiliki penyerang eksplosif dalam diri Thierry Henry (1999-2007) dan Robin van Persie.
Sejauh ini, striker 29 tahun itu baru mengemas 18 gol dari total 39 pertandingan di berbagai ajang yang dilakoni The Gunners. Rinciannya, 12 gol di Liga Primer, lima gol Liga Champions, dan satu gol di FA Cup.
Sementara Higuain telah mengoleksi total 27 gol di mana 25 gol diceploskan pada kompetisi domestik dan dua gol di Liga Europa. Sementara Aubameyang membukukan 32 gol dari semua ajang yang dilakoni Dortmund.
Total gol yang dicetak Giroud masih di bawah pencapaian striker Leicester City Jamie Vardy dengan koleksi 19 gol hanya di Liga Primer. Gabungan gol dua pemain sayap Arsenal Alexis Sanchez dan Theo Walcott juga masih di bawah Vardy, yakni hanya mencapai 16 gol.
Menurut Don Balon, Arsenal harus mendaratkan sejumlah pemain kelas dunia untuk menambah kekuatan bersaing di Eropa. Setidaknya salah satu striker kelas dunia untuk menggantikan posisi Giroud.
(jun)