Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih legendaris Italia, Marcello Lippi (68), disebutkan akan kembali mendapatkan jabatan di timnas Italia.
Seperti dilansir dari
Football Italia, pelatih yang membawa Italia juara Piala Dunia 2006 itu disebut akan mendapatkan jabatan sebagai direktur teknik.
Lewat jabatannya tersebut, Lippi kelak akan berpengaruh dalam memberikan nasihat atau pendampingan untuk penentuan skuat
Gli Azzurri yang dilakukan pelatih utama, termasuk dalam sistem tim junior.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lippi terakhir kali menjadi juru taktik pada 2014 silam bersama klub China Guangzhou Evergrande. Ia membawa tim China tersebut tiga kali menjadi juara di Negara Tirai Bambu, serta Liga Champions Asia.
Adapun untuk jabatan pelatih utama Italia setelah Piala Eropa 2016, seperti dilansir
SportMediaset ada tiga kandidat untuk itu. Mereka adalah Giampiero Ventura, Vincenzo Montella, dan Gianni De Biasi.
Montella yang saat ini masih menukangi Sampdoria diyakini akan selesai dari klub tersebut. Presiden Sampdoria Massimo Ferrero telah mempersilakan pria yang terkenal lewat selebrasi gol 'Pesawat Terbang' saat aktif bermain itu akan diganti Giuseppe Iachini, Rolando Maran, atau Marco Giampaolo.
Adapun Ventura yang merupakan pelatih utama Torino adalah pribadi favorit dari Presiden asosiasi sepak bola Italia, FIGC, Carlo Tavecchio. Ventura pun memiliki pengalaman memoles skuat bekas binaan pelatih timnas Italia saat ini, Antonio Conte.
Ia mengganti Conte di kursi juru taktik Bari pada 2009 silam dan memoles pertahanan klub itu menjadi lebih kuat, serta hasil yang bagus di Serie A.
Terakhir, adalah De Biasi yang saat ini menukangi timnas Albania. Mantan pelatih Udinese itu masuk dalam pantuan FIGC karena keberhasilannya membawa Albania menembus putaran final Piala Eropa untuk kali pertama.
Albania akan berada dalam Grup A bersama tuan rumah putaran final, Perancis, kemudian Rumania, dan Swiss.
Keputusan pelatih pengganti Conte di kursi taktik timnas Italia akan diumumkan FIGC setelah final Coppa Italia pada 21 Mei mendatang. Conte sendiri akan meletakkan jabatan pelatih utama usai Piala Eropa 2016 dan akan menukangi klub Inggris, Chelsea.
(kid)