Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tetap tercatat sebagai pebalap yang paling sering menang di sirkuit bersejarah Mugello, Italia, meski beberapa tahun terakhir kerap bertekuk lutut di hadapan para pebalap Spanyol.
Rossi pernah memenangi GP Italia tujuh kali secara beruntun di kelas MotoGP pada 2002 hingga 2008, satu kali di kelas 125cc, dan satu kali di kelas 250 cc.
Rentetan kemenangan itu menjadikan Yamaha pabrikan paling sukses yang merajai GP Italia. Selain lewat lima kemenangan beruntun dari Rossi, Yamaha juga mengantongi empat kemenangan dari Jorge Lorenzo pada 2011, 2012, 2013, dan 2015.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menghadapi balapan GP Italia yang berlangsung pekan ini, Rossi sendiri akan berharap bisa memutus jejak mengesankan para pebalap Spanyol di enam tahun terakhir.
Terakhir kalinya pebalap non-Spanyol memenangi balapan di Mugello memang terjadi pada 2009 silam ketika Casey Stoner memenanginya bersama Ducati.
Sisanya dimenangi oleh Lorenzo (empat kali), Marc Marquez (2014), dan Dani Pedrosa (2010).
Selain Rossi, para pebalap Italia lain juga akan berupaya memutus kemenangan para pebalap Spanyol. Pasalnya, selain Rossi, terakhir kalinya ada pebalap Italia yang menang di rumah sendiri terjadi pada 16 tahun lalu, atau tepatnya pada musim 2000.
Kala itu Loris Capirossi menjadi juara setelah terlibat pertarungan hebat dengan dua kompatriotnya, Max Biaggi dan Rossi.
GP Italia akan digelar pada akhir pekan ini. Sesi latihan bebas pertama dan kedua berlangsung Jumat (19/5), kualifikasi pada Sabtu (20/5), dan balapan pada Minggu siang waktu setempat.
(vws)