Jakarta, CNN Indonesia -- Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, masuk daftar 20 atlet termodis versi Sports Illustrated 2017. Penyerang 32 tahun asal Portugal tersebut berada di urutan ke-11.
Dilansir dari situs
Sports Illustrated, Rabu (19/7), ada beberapa poin yang dievaluasi dalam melakukan penilaian. Pertama cara mereka berpakaian, diikuti dengan kesesuaian pakaian dengan lokasi di sekitarnya, dan alasan mereka memakai pakaian tersebut.
Enam orang yang menjadi penilai antara lain Rachel Johnson (CEO Thomas Faison Agency), Brandon Williams (athlete stylist), Kesha McLeod (KMCME), Walt Clyde Frazier (mantan pemain NBA), Faye Penn (InStyle), dan Sharon Kanter (Majalah People).
 Cristiano Ronaldo diklaim sebagai pesepakbola termodis. (REUTERS/Arnd Wiegmann) |
"Gaya pakaian Ronaldo memiliki fleksibilitas di berbagai busana, tapi gaya terbaiknya adalah memakai jaket kulit, kaos, dan denim," kata Johnson.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ronaldo dinilai memiliki gaya berpakaian yang ramping dan tajam. Perhatiannya kepada dunia busana pun menjadi nilai tambahnya, yakni dari merek celana jeans miliknya.
 LeBron James unggul atas Cristiano Ronaldo dalam daftar atlet termodis. (Thearon W. Henderson/Getty Images/AFP) |
Gaya pakaian Ronaldo lebih baik dari sejumlah atlet lainnya seperti pemain NFL Tom Brady (12), penari balet Misty Copeland (13), pemain NFL Cam Newton (14), pemain NHL P.K. Subban (15), pebasket WNBA Skylar Diggins-Smith (16), pemain MLB Bryce Harper (17), pemain NBA Carmelo Anthony (18), pemain NFL Russel Wilson (19), dan pemain NFL Marcedes Lewis (20).
 Russel Westbrook jadi atlet yang termodis. ( Jayne Kamin-Oncea-USA TODAY Sports via REUTERS) |
Ronaldo merupakan satu-satunya pesepakbola dalam daftar yang dirilis
Sports Illustrated. Atlet olahraga Amerika Serikat, NBA, NFL, dan NHL, mendominasi daftar atlet paling modis tersebut.
Kemodisan Ronaldo masih kalah dari sejumlah atlet lain, salah satunya adalah pemain NBA, LeBron James. Bintang Cleveland Cavaliers tersebut berada di urutan kelima. Sementara di urutan pertama ada pemain klub NBA Oklahoma City Thunder, Russel Westbrook.
"Postur tubuhnya membuat James terlihat hebat dalam berbusana," ucap Frazier.
Berikut ini adalah daftar atlet termodis versi
Sports Illustrated:
1. Russel Westbrook (Pemain NBA)
2. Victor Cruz (Pemain NFL)
3. Serena Williams (Petenis)
4. Roger Federer (Petenis)
5. LeBron James (Pemain NBA)
6. Henrik Lundqvist (Pemain NHL)
7. Dwayne Wade (Pemain NBA)
8. Lewis Hamilton (Pebalap F1)
9. Andre Iguodala (Pemain NBA)
10. Maria Sharapova (Petenis)
11. Cristiano Ronaldo (Pesepakbola)
12. Tom Brady (Pemain NFL)
13. Misty Copeland (Penari balet)
14. Cam Newton (Pemain NFL)
15. P.K. Subban (Pemain NHL)
16. Skylar Diggins-Smith (Pebasket WNBA)
17. Bryce Harper (Pemain MLB)
18. Carmelo Anthony (Pemain NBA)
19. Russel Wilson (Pemain NFL)
20. Marcedes Lewis (Pemain NFL)