Jakarta, CNN Indonesia -- Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo dikabarkan akan membangun rumah sakit anak di Santiago, Chile. Namun, kabar itu dibantah pihak manajemen Ronaldo.
Sebelumnya, EFE memberitakan Ronaldo akan membangun rumah sakit anak di Chile. Ronaldo yang merupakan duta besar Save the Children, Unicef, dan World Vision, dikabarkan bekerja sama dengan pengusaha asal Italia Alessandro Proto untuk membangun rumah sakit di Santiago.
“Pesepakbola Portugal Cristiano Ronaldo akan membangun rumah sakit anak di Santiago, Chile, pada 2020. Ronaldo dan Alessandro (Proto) sangat senang dengan insiatif ini,” demikian pernyataan resmi yang didapat EFE dari firma hukum Brafman Associates.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Manajemen Ronaldo kemudian menghubungi EFE untuk mengkonfirmasi kabar membangun rumah sakit anak di Chile adalah hoaks. Pihak Ronaldo memastikan penyerang 32 tahun itu tidak punya hubungan dengan pihak Brafman Associates atau Proto.
 Cristiano Ronaldo giat dalam kegiatan amal untuk anak-anak. (REUTERS/Matthew Childs) |
“Cristiano Ronaldo tidak akan membangun rumah sakit anak di Chile, ataupun punya hubungan dengan pengusaha yang menyebarkan berita salah itu,” demikian pernyataan pihak Ronaldo kepada EFE.
Ronaldo tidak asing dengan kegiatan sosial. Mantan pemain Manchester United itu sering memberikan donasi kepada Save the Children, Unicef, dan World Vision.
 Cristiano Ronaldo sering melakukan donasi untuk membantu anak-anak yang menderita. (REUTERS/Javier Barbancho) |
Pada 2007, Ronaldo menyumbang £120 ribu atau setara Rp2,1 miliar kepada klinik kanker yang merawat ibunya, Dolores Aveiro. Tahun lalu, Ronaldo mengeluarkan donasi untuk anak-anak korban perang di Suriah dan mengirim pesan melalui video.
“Ini untuk anak-anak di Suriah. Saya tahu kalian sangat menderita. Saya pesepakbola ternama, tapi kalianlah pahlawan sesungguhnya. Jangan kehilangan harapan, dunia bersama kalian,” ujar Ronaldo.
Ronaldo sendiri akan fokus menghadapi El Clasico saat Real Madrid menjamu Barcelona pada lanjutan La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (23/12).
(bac)